Bukan Kaleng-kaleng, Vespa Sprint Veloce Jual Mahal, Mesin Bisa Diadu Sama Ninja 250

Ardhana Adwitiya - Rabu, 3 Juni 2020 | 17:54 WIB
Instagram.com/@pubrocker
Vespa Sprint Veloce 1977 body kaleng, mesin bengis.

MOTOR Plus-online.com - Biar body kaleng dan karatan, Vespa Sprint Veloce satu ini enggak boleh dianggap remeh.

Sebagai anak Vespa, Dawny Bayuamianto atau yang biasa disapa Dawo memang suka memodifikasi Vespa dengan aliran yang diluar logika.

Seperti pada Vespa Sprint Veloce tahun 1977 miliknya ini.

Meski bodynya cuma kaleng, motor ini enggak bisa dianggap remeh bro.

 Baca Juga: Servis Ringan Vespa Sprint di Bengkel Resmi Mulai Rp 90 ribuan, Sekalian Biaya Servis Lainnya

Baca Juga: Selisih Harganya Lumayan, Jadi Buruan Anak Muda, Segini Harga Seken Vespa Sprint 150

Pasalnya, dia telah mengganti mesinnya dengan mesin Spartan 200, dan sudah dibore up pakai paket Malossi MHR Kit 210 cc.

Selain itu, ada beberapa komponen yang Dawo custom seperti di bagian fork depan, sepatbor, jok, dan lampu belakang.

Meski begitu, Dawo masih memasang beberapa komponen aftermarket seperti Knalpot merek SIP, set kopling dari Malossi, dan CDI Vespatronic. 

Dawo mengaku saat dites dyno, Vespa Sprint Veloce ini punya tenaga 25.9 dk di 7900 rpm, dengan top speed 138.7 km/jam.

Instagram.com/@pubrocker
Vespa Sprint Veloce 1977 dengan body kaleng dan karat.

 Baca Juga: Bikin Bulu Kuduk Merinding, Iklan Vespa Tahun 70-an Sudah Ajarkan Investasi

Source : Instagram
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular