MOTOR Plus-online.com - Ada kabar bagus nih buat pengendara motor, polisi ajukan surat untuk segera membuka gerai surat izin mengemudi (SIM) di mal.
Untuk membuka gerai SIM di pusat perbelanjaan atau mal, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya berkoordinasi dengan Pemprov DKI Jakarta.
Pemprov DKI telah mengizinkan mal-mal di Jakarta buka selama pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi.
Mal di Jakarta buka selama PSBB mulai 15 Juni 2020 nanti.
Baca Juga: SIM Mati Tahunan di Masa Pandemi Corona Dapat Dispensasi Gak Ya? Polisi Kasih Penjelasan
Baca Juga: Satpas SIM Kembali Beroperasi, Warna Pakaian Pemohon SIM Ada Larangan Khusus, Begini Penjelasannya
"Gerai SIM posisinya ada di pusat perbelanjaan atau mal," kata Kasie SIM Regident Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Lalu Hedwin dikutip dari Kompas.com, Senin (8/6/2020).
"Kami sedang mengajukan dan bersurat kepada Pemprov DKI," sambungnya.
"Sebelum mal dibuka, kami buka dulu untuk pelayanan (gerai SIM)," tambahnya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR