Bikers Wajib Tahu! Mulai Hari Ini KA Serayu Kembali Beroperasi, Simak Nih Ketentuan Lengkapnya

Erwan Hartawan - Jumat, 12 Juni 2020 | 09:05 WIB
Grid.id
Ilustrasi Kereta api

MOTOR Plus-Online.com - Sejumlah perjalanan kereta api (KA) secara bertahap mulai kembali normal.

Salah satunya KA  yang mempunyai relasi Pasar Senen-Purwokerto.

Mulai hari ini (12/6/2020) KA tersebut resmo beroperasi kembali.

KA Serayu yang merupakan KA Jarak Jauh Reguler ini mempunyai jadwal keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 09.15 WIB.

Baca Juga: Mengaku Ikhlas dan Enggak Dendam, Pemilik Bengkel Tetap Bayar Tagihan Listrik Sampai Rp 20 Juta, Ternyata Ada Masalah di Sini

Baca Juga: Kabar Bagus Buat Bikers, Mal di Jakarta Kembali Buka 15 Juni 2020, Tapi Ada 2 Tempat yang Belum Diizinkan Beroperasi

Hal ini dibenarkan Kepala Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional I Jakarta Eva Chairunnisa.

Menurut Eva, perjalanan kembali KA reguler ini mengacu pada Surat Edaran Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 No 7 Tahun 2020 dan Surat Edaran Ditjenka Kemenhub No 14 Tahun 2020 Tanggal 8 Juni 2020.

Eva menegaskan, pengoperasian kembali KA Reguler ini akan tetap diikuti dengan protokol pencegahan penyebaran Covid-19 yang diterapkan pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru.

"Masa Adaptasi Kebiasaan Baru di tengah pandemi Covid-19 akan diterapkan di berbagai aspek kehidupan masyarakat, termasuk pada layanan jasa transportasi," kata Eva kepada Kompas.com, Jumat (12/6/2020) pagi.

Source : Kompas.com
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular