Nongol Juga, Valentino Rossi Tebus Absen Latihan Bareng Murid di Sirkuit Mugello, Ngegas Bareng di Misano

Joni Lono Mulia - Jumat, 19 Juni 2020 | 20:00 WIB
Instagram/ValeYellow46
Valentino Rossi kembali latihan bareng murid di sirkuit Misano di atas motor Yamaha YZF-R1 setelah sempat absen saat latihan di sirkuit Mugello beberapa waktu lalu

MOTOR Plus-online.com - Valentino Rossi itu emang pembalap MotoGP dan mentor yang jadi panutan dan wajar banyak idolanya, sempat absen latihan di Mugello dibayar nongol di latihan di Misano.

Hal itu dibuktikan dengan kehadirannya berlatih bareng murid latihan ngegas motor di sirkuit Misano - Italia, (19/6/2020).

Padahal, Valentino Rossi sempat tidak kelihatan latihan bareng bersama muridnya saat berlangsung di sirkuit Mugello beberapa waktu lalu.

Banyak spekulasi alasan Valentino Rossi tidak bisa menemani muridnya latihan bareng di sirkuit Mugello - Italia itu.

Baca Juga: Kenapa Nih? Legenda Balap MotoGP Ini Merasa Miris dan Sedih Banget Lihat Valentino Rossi Dilengserkan ke Tim Satelit

Baca Juga: Gak Biasanya, Valentino Rossi Malah Absen Saat Latihan Bareng Muridnya, Apalagi di Sirkuit Mugello

Santer ada yang bilang ada urusan terkait negosiasi dengan Petronas Yamaha SRT.

Ada juga karena Valentino Rossi sibuk dengan urusan lain di samping negosiasi kontrak untuk MotoGP musim depan.

Ada lagi santer bilang Valentino Rossi gak mau latihan di Mugello karena sirkuit itu gak jadi venue di jadwal baru MotoGP 2020.

Terlepas dari kabar santer itu semua, Valentino Rossi menunjukkan sikap layaknya pembalap MotoGP idola yang jadi panutan dan dicontoh pembalap muda.

Valentino Rossi seolah membayar lunas absennya saat latihan di sirkuit Mugello dan langsung ngegas motor bareng muridnya di sirkuit Misano.

Baca Juga: Banding-bandingkan Yuk, Valentino Rossi Saat Ditukangi Jeremy Burgess dan Slivano Galbusera, Keren Mana?

"Latihan naik motor Yamaha R1 di Misano bareng anak didik akademi balap VR46," ujar Valentino Rossi di Instagramnya @valeyellow46.

Valentino Rossi dan murid-muridnya memang rutin melakukan latihan ngegas motor, baik garuk tanah dan juga road racing, sejak kondisi darurat virus corona atau Covid-19 dilonggarkan.

Terhitung awal Mei, Valentino Rossi beserta Luca Marini dan Franco Morbidelli sudah menjalani latihan bareng di Motor Ranch VR46 Tavullia main dirt track.

Selain dirt track, Valentino Rossi juga melakoni latihan ngegas motor garuk tanah di berbagai sirkuit.

Baca Juga: Serbapertama Kali, Franco Morbidelli Prioritas Pertama Petronas Yamaha SRT, Setelah Itu Baru Valentino Rossi

Baca Juga: Jangan Jual Mahal, Udah Syukur Valentino Rossi Gabung Petronas Yamaha SRT, Banyak Rekor MotoGP Tercipta

Tak luput, Valentino Rossi beserta muridnya latihan ngegas motor di sirkuit aspal seperti Misano.

Kebetulan saat latihan ngegas motor road race di sirkuit Mugello, Valentino Rossi terpaksa absen.

Sepertinya, intensitas latihan Valentino Rossi beserta muridnya akan lebih meningkat lagi intensitasnya mengingat jadwal baru MotoGP 2020 sudah resmi rilis.

Rentang waktu menuju jadwal baru MotoGP 2020 yang berlangsung di sirkuit Jerez, (19/7/3030) tinggal empat pekan saja.

Jadwal baru MotoGP 2020 nanti benar-benar tantangan yang sama sekali baru bagi semua kontestan MotoGP di semua kelas, mulai Moto3, Moto2 sampai MotoGP.

Baca Juga: Bukan Tanpa Sebab, Valentino Rossi Ungkap 4 Alasan Doyan Balapan WSBK

Apalagi, jadwal yang begitu mepet dari satu ronde ke ronde berikutnya.

Bukan hanya back-to-back dengan jeda satu minggu saja.

Akan tetapi, juga triple header alias 3 ronde berlangsung dalam 3 minggu beruntung.

Artinya, semua kontestan MotoGP benar-benar harus mempersiapkan kondisi fisik dan mental sebaik-baiknya.

Baca Juga: Tak Diduga, Valentino Rossi Punya Bakat Jadi Pengamat Balap Motor, Fasih Banget Ulas WSBK

Itulah kenapa Valentino Rossi yang sempat absen latihan bersama muridnya di Mugello beberapa waktu lalu.

Valentino Rossi langsung menebusnya dengan latihan bareng muridnya di sirkuit Misano World Circuit Marco Simoncelli, (19/6/2020).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Training in Misano with my R1 and the @vr46ridersacademyofficial ???? by @camilss with @gopro

A post shared by valeyellow46 (@valeyellow46) on

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular