Bikers Harus Tunda Rekreasi dan Selfie, Gubernur DKI Jakarta Batalkan Pembukaan Monas Hari Ini

Ahmad Ridho - Sabtu, 20 Juni 2020 | 09:13 WIB
Travel Kompas
Ilustrasi kawasan Monas akan disemprot disinfektan jelang kembali dibuka untuk umum.

MOTOR Plus-online.com - Bikers harus tunda rekreasi dan selfie, Gubernur DKI Jakarta akhirnya batalkan pembukaan Monas hari ini.

Ya, bikers harus menahan keinginan untuk rekreasi ke Monas karena pembukaan yang direncanakan hari ini ternyata batal.

Tunda dulu keinginan Anda berwisata ke kawasan Monas (Monumen Nasional) pada akhir pekan ini.

Pasalnya, obyek wisata murah meriah bagi warga Jakarta itu masih tutup pada Sabtu (20/6/2020).

Baca Juga: Bikers Catat Nih, Kembali Dibuka Untuk Umum Ini Kriteria Orang yang Dilarang Masuk ke Monas

Meski pun Monas termasuk kawasan wisata yang direncanakan akan dibuka kembali pada hari Sabtu ini, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, membatalkannya pada Jumat (19/6).

“Berdasarkan instruksi pimpinan masih menunggu arahan selanjutnya, karena Monas masuk sebagai ring satu (area terbatas),” kata Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas, Isa Sianturi, saat dikonfirmasi pada Jumat sore.

Sudah siap

Isa sendiri terkejut dengan keputusan gubernur tersebut, sebab pihak UPK telah melakukan persiapan matang untuk membuka Monas kembali.

Baca Juga: Jarang Yang Tahu, Ratusan Pembalap Road Race Pernah Balap di Monas

Di antaranya dengan melakukan sterilisasi di kawasan tugu Monas hingga taman Monas, dengan melakukan penyemprotan disinfektan.

Namun berdasarkan sejumlah pertimbangan pimpinan, pembukaan Monas terpaksa dibatalkan.

“Pimpinan kami kan banyak, ada kepala dinas, asisten, sekda hingga gubernur. Ada kajian-kajannya. Mungkin karena itu ring satu, jadi harus dipersiapkan dengan matang,” ujar Isa.

Isa juga belum tahu apakah pembukaan Monas akan dilakukan bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Jakarta ke- 493, pada Senin (22/6/020).

Baca Juga: Bikers Harus Paham! Besok Mulai Beroperasi, Hanya KTP Wilayah Ini Yang Boleh Masuk Ancol, SIKM Tidak Diperlukan

Katanya, keputusan soal tersebut ada di level pimpinan, dalam hal ini kepala daerah. Sementara dirinya hanya pengelola Kawasan Monas.

“Ditunda sampai kapan saya juga enggak tahu, itu berdasarkan arahan pimpinan bukanya kapan. Kami sifatnya hanya menunggu dari keputusan beliau,” ujar Isa.

Pemprov DKI Jakarta memang berencana membuka kembali taman rekreasi indoor dan outdoor pada pekan ketiga PSBB transisi fase satu, yakni Sabtu besok.

Ketika Monas dibuka untuk umum di massa PSBB transisi, anak-anak dan ibu hamil dilarang masuk ke area Monas.

Baca Juga: Masuk Ancol Gratis Hanya Pada 21 Juni Cukup Bayar Parkir Rp 15 Ribu

Soalnya mereka rentan terdampak penyebaran virus corona.

Artikel ini telah tayang di Tribunwartakotatravel.com dengan judul Kawasan Monas Batal Dibuka Kembali pada 20 Juni 2020,

Source : Tribunwartakotatravel.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular