Selamat Ulang Tahun Pak Jokowi, Walau Tak Lagi Muda Tapi Intip Nih Salah Satu Koleksi Motor Customnya

M Aziz Atthoriq - Minggu, 21 Juni 2020 | 13:30 WIB
Twitter.com/@jokowi
Hari ini merayakan ulan tahun ke 59 tahun, Jokowi ternyata mengkoleksi dan hobi riding dengan motor custom

 

MOTOR Plus-Online.com - Wah tepat hari ini presiden Joko Widodo ulang tahun nih, walau tak lagi muda intip nih koleksi motornya.

Selamat ulang tahun pak presiden Indonesia, Ir. Joko Widodo.

Jokowi lahir di Solo, Jawa Tengah pada 21 Juni 1961.

Ngomongin pak Jokowi pasti bikers dan seluruh rakyat Indonesia sudah kenal banget nih.

Baca Juga: Kabar Gembira Bikers, Jakarta Mulai Membaik, Kurva Covid-19 Menurun, Jokowi: Kita Kendalikan

Baca Juga: Biasa Naik Motor, Jokowi Naik Sepeda Ontel Tanpa Rem di Bandung, Pas Jalan Turunan Kebingungan

Presiden yang hari ini tepat berusia 59 tahun ini memang dikenal punya kebiasaan unik.

Pak Jokowi kerap melakukan aksi blusukan ke berbagai wilayah bahkan daerah terpencil.

Ternyata bukan cuman itu saja bro, pak Jokowi juga gemar koleksi motor custom nih.

Intip yuk salah satu koleksi motor custom pak Jokowi.

Baca Juga: Sempat Heboh, Lelang Motor Listrik Jokowi Digelar Lagi, Pemenang Diumumkan Hari ini

Presiden Joko Widodo (Jokowi) kerap menyita perhatian para pecinta motor kustom di Indonesia.

Setelah beberapa waktu lalu touring menggunakan Chopper berbasis Royal Enfield Bullet 350, kini orang nomor satu di Indonesia itu menunggangi Kawasaki W175 yang sudah di-kustom ala Chopper.

Motor kustom karya Katros Garage tersebut sebelumnya sudah sempat viral di media sosial, namun.

Saat itu, Andi Akbar alias Atenx mulai membeberkan proyeknya menggarap motor Jokowi

Baca Juga: Bikers Catat, H-5 lebaran Pemerintah Tak Larang Solat Idul Fitri, Jokowi :Sesuaikan Dengan Protokol Kesehatan

Motor custom milik Jokowi ini menggunakan basis Kawasaki W175.

Katros Garage
Salah satu koleksi motor custom pak Jokowi

Kawasaki W175 yang memiliki paras retro klasik ini memang cukup naik daun di dunia kustom.

Basisnya dianggap sudah mempuni untuk diolah menjadi berbagai aliran kustom.

Pada tunggangan Jokowi, Atenx menerapkan konsep Chopper yang awalnya didahului dengan menggarap desain.

Baca Juga: Mantap! Ayo Ikutan Lelang Motor Milik Presiden Jokowi, Ini Jadwal dan Cara Membelinya

Menurut Atenx, desain menjadi dasar bagi tiap karyanya, termasuk sebelum merombak motor Jokowi yang sebelumnya didahului dengan memberikan beberapa referensi desain.

"Sudah dari sembilan tahun lalu, jadi setiap motor yang mau saya garap saya bikin dulu desainnya.

Untuk desain yang dipilih (Jokowi) adalah desain yang saat ini teman-teman bisa lihat pada motornya sekarang," kata Atenx, Senin (5/11/2018).

Menurut mantan freestyler ini, proeses rancang bangun memakan waktu selama dua bulan.

Baca Juga: Sering Pamer Motor Custom, Apakah Ban Motor Jokowi Sudah SNI?

Selain dari sisi model, fokus pengerjaan juga dari sisi ergonomi dan durabilitas yang ikut diperhitungan menyesuaikan pilihan desain yang dipilih mantan Gubernur DKI itu.

Bahkan prosposisi berkendara juga ikut diperhitungan.

Atenx sempat meminta seorang temannya yang mimiliki tinggi dengan Jokowi untuk dijadikan model mendapatkan posisi duduk yang nyaman.

"Semuanya kami persiapkan dan pikirkan betul-betul.

Baca Juga: Yamaha Berhasil Ekspor 1,5 Juta Unit Motor, Jokowi: Ini Pencapaian yang Besar Sekali

Sampai-sampai saya minta teman saya yang tingginya sama dengan Pak Jokowi, untuk duduk dan merasakan apakah posisi duduknya sudah nyaman atau belum," kata Atenx.

Ubahan yang dilakukan cukup menyeluruh dari beragam sektor.

Suspensi depan diganti menggunakan model upside down, yang kemudian dipadukan dengan pelek 16 inci dan ban berdimensi 5.00-16.

Agar nuansa Chopper lebih terasa, kemudi diganti menggunan model Drag Bar.

Baca Juga: Kabar Bagus Buat Bikers! Ajukan Relaksasi PSBB, Pemkot Bekasi Sebut Jokowi Siap Pimpin Pembukaan Mall

Sementara untuk tangki cover body, dan spakbor depan-belakang dibuat secara handmade oleh menggunakan plat galvanis 1,2 mm.

Bagian ini termasuk untuk knalpot yang dikustom menggunakan bahan stainless-steel.

Sementara untuk memberikan kenyamanan berkendara, Atenx membungkus singasana jok dengan kulit sintetis berwarna hitam.


Perangkat aftermerket pun ikut disematkan sebagai penunjang kelengkapan berkendara, mulai dari kaca spion, lampu depan dengan LED 5.75 inci, lampu stop, dan sein.

Baca Juga: Terkuak, Pemenang Lelang Motor Listrik Presiden Jokowi Ternyata Seorang Buruh

Atenx berharap karyanya ini bisa berkontribusi untuk meramaikan industri dunia motor kustom di Tanah Air.

Selain juga menjadi bukti bahwa karya lokal memiliki kualitas yang tidak kalah saing.

"Dulu mungkin orang awam masih percaya nggak percaya sama kreasi anak bangsa, mudah-mudahan dengan adanya momen ini, mereka yang tadinya ragu, sekarang jadi yakin.

Presiden saja percaya dengan industri kreatif anak bangsa,” ucap pria berdarah Bugis ini.

 

Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular