MOTOR Plus-online.com - Pembalap WSBK Jonathan Rea alami crash saat jalani tes privat di sirkuit Misano, Italia.
Pada hari pertama tes motor WSBK di Misano (24/5/2020), pembalap Kawasaki Racing Team WorldSBK Jonathan Rea mengalami kecelakaan.
Juara dunia WSBK lima kali berturut-turut itu kehilangan kendali saat menunggangi Kawasaki ZX-10RR.
Mengutip dari Corsedimoto, kecelakaan itu terjadi pada akhir sesi tes pagi atau sekitar pukul 13:00 waktu setempat.
Baca Juga: Wuih, Gak Cuma Marc Marquez, Pembalap WSBK Ini Juga Dapat Kontrak Jangka Panjang dari Kawasaki
Baca Juga: Tak Diduga, Valentino Rossi Punya Bakat Jadi Pengamat Balap Motor, Fasih Banget Ulas WSBK
Meski mengalami kecelakaan, pembalap asal Irlandia Utara itu tidak mengalami cedera atau luka serius.
Jatuh saat tes privat seperti yang dialami Jonatahan Rea, merupakan gangguan yang menyenangkan.
Sementara itu, tim harus menyiapkan motor cadangan untuk sesi tes berikutnya.
Sayangnya, mereka kehilangan waktu karena ada risiko kerusakan komponen motor yang dipakai saat tes privat sering kali dibuat cuma satu.
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR