MOTOR Plus-online.com - Dorna Sports selaku penyelenggara gelaran MotoGP diprotes oleh para asosiasi wartawan olahraga internasional jelang MotoGP Jerez 2020.
Association Internationale de la Presse Sportive (AIPS) meminta Dorna Sports untuk menyambut jurnalis dengan mengadopsi protokol kesehatan pencegahan virus corona.
Sampai saat ini pun belum ada ada jawaban yang pasti.
Asosiasi wartawan olahraga internasional (AIPS), meminta agar Dorna menyambut wartawan untuk memulai kembali kejuaraan dunia MotoGP 2020 yang dimulai di Jerez.
Setelah pandemi Coronavirus, musim MotoGP 2020 hampir berisiko batal digelar.
Baca Juga: Gak Banyak Yang Tahu, Begini Protokol Kesehatan Gelaran MotoGP di Tengah Pandemi Virus Corona
Baca Juga: Gak Banyak Yang Paham, Jadwal Baru MotoGP 2020 Nongol, Ternyata Ada 2 Yang Penting Diperhatikan
Namun, akan dilanjutkan pada 19 Juli di Spanyol, dengan kalender yang akan mencakup 13 balapan atau mungkin lebih.
Dengan putaran tambahan di luar Eropa yang akan diputuskan pada akhir Juli.
Gelaran MotoGP akan ditutup tidak hanya untuk publik tetapi juga untuk jurnalis dari media cetak dan online.
Saat ini tidak ada jurnalis yang masuk ke salah satu putaran di kalender MotoGP.
Menurut protokol Dorna, hanya anggota tim pemegang hak siar TV dan sejumlah fotografer internasional yang dapat melakukan pekerjaan mereka di paddock.
Source | : | tuttomotoriweb.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR