Hari Ini Polri Gelar Program SIM Gratis di Seluruh Indonesia, Syaratnya Gampang

Ahmad Ridho - Rabu, 1 Juli 2020 | 10:10 WIB
Tribrata
Polri gelar program SIM gratis di seluruh Indonesia, jumlah pemohon keseluruhan baru segini.

MOTOR Plus-online.com - Polri gelar program SIM gratis di seluruh Indonesia, jumlah pemohon keseluruhan baru segini.

Program pembuatan SIM gratis baik SIM C dan SIM A akan digelar hari ini, Rabu (1/7/2020).

Pembuatan SIM gratis ini berlaku di seluruh Indonesia.

Nah, buat bikers yang masih belum punya SIM C bisa mengajukan permohonan pembuatan SIM gratis ini.

Baca Juga: Asyik, Program Bikin SIM Gratis Mulai Hari Ini, Ada Hadiahnya Juga!

Baca Juga: Hanya Besok Program Layanan SIM Gratis Dari Polri, Sudah Terdaftar 4.308 Pemohon

Kebijakan ini tertuang dalam Surat Telegram Rahasia Kapolri Jenderal Idham Aziz.

Program ini bernomor ST/1671/VI/YAN.1.1./2020 tanggal 12 Juni 2020 yang ditandatangani oleh Kakorlantas Irjen Pol Istiono.

Pembuatan SIM gratis seiring dengan Hari Bhayangkara ke-74.

Seluruh Satpas di seluruh Indonesia sudah mempersiapkan program SIM gratis ini.

Baca Juga: SIM Gratis di Jakarta Dibuka Pendaftarannya Mulai 25 Juni 2020, Bikers yang Mau Bikin Syaratnya Gampang Banget

Pembuatan SIM enggak dikenakan biaya dengan persyaratan tertentu.

Hal itu disampaikan Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono.

"Pemberian pelayanan bebas biaya pembuatan SIM ini hanya untuk warga yang lahir di tanggal 1 Juli atau bertepatan dengan Hari Bhayangkara," jelasnya dikutip dari Wartakotalive.

Secara terpisah, Direktur Registrasi dan Identifikasi Korlantas Polri, Brigjen Pol Yusuf menuturkan program ini hanya berlaku untuk pembuatan SIM A dan SIM C.

Baca Juga: Asyik Banget, Polisi Gratiskan Biaya Bikin SIM di Seluruh Indonesia Mulai Juli 2020, Syaratnya Cuma Satu Bro!

Persyaratan yang dibutuhkan yaitu membawa e-KTP asli dan fotokopi, lulus tes kesehatan, ujian teori beserta praktik, serta membawa SIM asli untuk proses perpanjangan.

"Sampai saat ini jumlah warga yang sudah mendaftar program SIM gratis ini sebanyak 4.308 orang di seluruh Indonesia," ungkap Brigjen Pol Yusuf.

Bahkan, ada beberapa Satpas yang menyiapkan hadiah menarik buat pemohon SIM.

Pemohon SIM dapat berkesempatan membawa pulang doorprize.

Baca Juga: Horeee, Sambut Perayaan HUT Bhayangkara Ke-74, Tukang Ojek Sampai Sopir Angkot Bakal Dapat Layanan SIM Gratis

Hal itu disampaikan Kasatlantas Polres Kobar, AKP Marsono.

"Untuk masyarakat yang telah mendaftar dan mengikuti program layanan SIM gratis dan telah memenuhi syarat, akan kami berikan doorprize berupa handphone bagi pendaftar yang beruntung," ungkap dia.

AKP Marsono berharap dengan adanya layanan SIM gratis dan doorprize ini bisa menarik minat masyarakat untuk selalu tertib dalam berlalu lintas.

"Ayo tertib berlalu lintas. Dimulai dengan melengkapi surat menyurat kendaraan dan pengguna," tuturnya.

Baca Juga: Asyik Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Polisi dan dan Anggota DPR Bagi-bagi SIM Gratis

Sementara itu, pihak Polres Pandeglang, Banten juga menyiapkan undian berhadiah menarik berupa sepeda.

Untuk para pendaftar yang kurang beruntung, tetap akan mendapatkan souvenir menarik dari pihak Polres Pandeglang.

"Mereka (pemohon SIM) langsung mengambil kertas undian di tempat yang sudah kami sediakan," kata Kasatlantas Polres Pandeglang, Iptu Riska Tri Arditia.

"Jadi setelah membuat SIM baru, mereka langsung mengambil kertas tadi," ucapnya.

"Jika kurang beruntung, tetap mendapatkan souvenir," jelasnya.

 

https://wartakota.tribunnews.com/2020/06/30/ulang-tahun-bareng-hari-bhayangkara-4000an-orang-gratis-bikin-sim

Source : Wartakotalive.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular