Sangar Banget, Modifikasi Honda Gorilla Cangkok Mesin Empat Silinder Honda CBR250R MC17

Ardhana Adwitiya - Kamis, 2 Juli 2020 | 19:15 WIB
YouTube.com/94 IMPALA SS
Modifikasi Honda Gorilla bermesin Honda CBR250R MC17

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi Honda Gorilla jadi sangar setelah cangkok mesin empat silinder Honda CBR250R MC17.

Meski sama-sama punya body mungil, Honda Gorilla dan Honda Monkey punya beberapa perbedaan.

Seperti pada ukuran tangki dan beberapa part lainnya.

Tapi untuk modifikasi Honda Gorilla ini sungguh diluar akal sehat.

Baca Juga: Biar Lebih Murah, Honda Karisma 250 Cc 2 Silinder Dimodifikasi Jadi Mirip Gorilla

Baca Juga: Mirip dan Sama-sama Bikin Gemes, Ini Perbedaan Honda Gorilla dengan Honda Monkey

Bisa dilihat modifikasi yang luar biasa ada pada mesinnya.

Kini mesinnya diganti dengan mesin empat silinder 249cc.

Mesin tersebut sebenarnya milik Honda CBR250R MC17.

Tentu raungan mesin empat silinder itu sangat gahar.

YouTube.com/94 IMPALA SS
Modifikasi Honda Gorilla bermesin Honda CBR250R MC17, pakai leher knalpot 4in1 dengan muffler Akrapovic

Baca Juga: Harga Honda Monkey Kelewat Mahal? Coba Lirik Rivalnya yang Cuma Rp 19 Juta, Desain Sama Klasiknya

Apalagi sudah dipasang exhaust system 4into1 bermuffler Akrapovic.

Bagian rangka mendapat ubahan juga agar mesin tersebut bisa terpasang.

Seperti pada area subframe yang dipanjangkan sedikit.

Namun enggak hanya mesinnya saja yang mengalami ubahan drastis.

Baca Juga: Dijamin Jadi Pusat Perhatian, Honda Monkey Berubah Jadi Gorilla, Bodi Gede Bergaya Cafe Racer

Kaki-kaki juga diupgrade, seperti pada sok depan upside down dan dual sok belakang dari Ohlins.

Lalu pada Honda Gorilla juga sudah memakai swingarm dari Kepspeed.

Biar aura Honda Gorilla tetap ada, tangki standarnya masih disematkan.

Sementara, untuk jok merupakan hasil custom.

Baca Juga: Modifikasi Gazgas Gorilla Scrambler

Dengan engine swap dan ubahan seperti itu, Honda Gorilla ini pun siap untuk mengejutkan siapa pun yang melihatnya.

 

Source : imotorbike.my,YouTube.com/94 IMPALA SS
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular