MOTOR Plus-Online.com - Bikers tau gak sejarah sebelum pabrikan Yamaha Motor Indonesia berdiri?
Yap, sebelum pabrikan ini berdiri, penjualan motor di Indonesia lewat importir umum loh.
Dari beberapa informasi yang Motor Plus himpun.
Motor bebek Yamaha pertama masuk Indonesia secara CBU dari Jepang pada tahun 1973.
Baca Juga: Biar Mesin Vespa 2-Tak Kesayangan Awet, Begini Cara Memilih Oli Samping Menurut Bengkel Spesialis
Baca Juga: Berkah Tren Motor 2-Tak, Pelek Daytona GP Laris Manis Meski Harga Tinggi
Kemudian pabrikan Yamaha Motor kalau sekarang YIMM (Yamaha Indonesia Motor Manufacturing), pertama kali berdiri tahun 1974.
YIMM melepas Yamaha V70 dengan tentu bermesin 2-tak.
Mesin tersebut memiliki diameter bore 40 mm dan stroke 39.7 mm dengan sistem pembakaran karburator.
Spesifikasi motor jadul Yamaha V50 memang tak terlalu istimewa.
Baca Juga: Bikers Pakai Motor 2 Tak? Bersihkan Bagian ini, Dijamin Lari langsung Ngibrit Suara Makin Garing
Meskipun begitu, Yamaha V50 menawarkan desain klasik yang tak bisa dibandingkan dengan motor jaman sekarang.
Selain itu, Yamaha melengkapinya dengan transmisi 3 percepatan yang menghasilkan tenaga dan torsi cukup besar dimasanya.
Ada pula tangki bahan bakar yang bisa menampung bensin sebanyak 4.5 Lite dan didukung sistem kelistrikan Platina.
Masih ada bikers yang tetap mengoleksi bebek berkapasitas 70 cc ini.
Baca Juga: Pecinta Motor 2-Tak Wajib Tahu, Yamaha RX-King dengan RX-Z Ternyata Buat Bikers yang Hobinya Beda
Bahkan, di Inggris dijual lengkap partnya karena V70 sempat juga beredar di era 1980-an.
Tidak banyak informasi yang beredar, berapa unit motor ini dijual di Indonesia, sekarang motor ini sudah jadi collector item.
Terlebih Yamaha V50 memiliki desain iconic dengan konsep simple yang mudah dikendarai dan gampang dalam perawatannya.
Gimana brother ada yang punya enggak?
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR