MOTOR Plus-online.com - Hari ini (19/7/2020), gelaran balap Moto3 Spanyol digelar di sirkuit Jerez.
Ini bukan seri pembuka untuk ajang Moto3.
Karena seri Qatar sempat dilaksanakan beberapa waktu lalu (8/3/2020).
Para pembalap pun langsung menunjukkan kemampuannya sejak balapan dimulai.
Baca Juga: KTM RC 250 Modifikasi Ala Moto3, Paling Enak Buat Track Day Sentul
Celestino Vietti memimpin balapan selama beberapa lap, di belakangnya Tony Arbolino terus menempel di posisi kedua dan Albert Arenas di posisi ketiga.
Sampai akhirnya saat balapan tersisa 12 lap, Arenas berhasil memimpin di posisi pertama.
Tapi saat di beberapa lap terakhir, perebutan posisi pertama semakin sengit.
Perebutan dilakukan tiga pembalap, Tony Arbolino, John Mcphee dan juga Albert Arenas.
Right place, right time! ????@AlbertArenas75 maintains his perfect start to 2020! ????????#Moto3 | #SpanishGP ???????? pic.twitter.com/CpUskWZ9DG
— MotoGP™???? (@MotoGP) July 19, 2020
Sampai akhirnya Albert Arenas kembali berhasil menjadi juara, setelah sebelumnya juga menjadi yang tercepat di Moto3 Qatar 2020.
Sementara John McPhee harus terjatuh saat pertarungan di tikungan akhir dan gagal finis.
Di posisi kedua dan ketiga, dimenangkan oleh Ai Ogura dan Tony Arbolino.
Selain John McPhee, beberapa pembalap juga mengalami insiden di balapan hari ini.
Metres from the finish! ????
Contact at the last corner with Celestino Vietti and @TonyArbolino saw @johnmcp17 crash within sight of the flag! ????#Moto3 | #SpanishGP ???????? pic.twitter.com/ADE1nOqX9i
— MotoGP™???? (@MotoGP) July 19, 2020
Baca Juga: Simak Bro, Line-Up Lengkap Pembalap MotoGP, Moto2 dan Moto3 Ngegas Di MotoGP Virtual Race 3
Seperti Ricardo Rossi dan Kaito Toba, dan Deniz Oncu yang terjatuh di tikungan 2 dan 10.
Kemudin Darryn Binder di tikungan 9 saat balapan sudah hampir selesai.
Berikut ini hasil lengkap Moto3 Spanyol 2020.
Source | : | MotoGP.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR