MOTOR Plus-online.com - Terbaru harga bensin Pertamina jelang Idhul Adha termahal di 2 daerah ini daripada di Indonesia Timur.
Biasanya kebutuhan bensin atau BBM di hari raya meningkat, bagaimana harga bensin Pertamina jelang Idhul Adha 2020 ini?
Harga bensin sampai pelosok Indonesia selalu dijaga oleh pemerintah dan Pertamina agar stabil dan diupayakan satu harga.
Namun terdapat beberapa daerah yang harganya tidak sama, bisa lebih murah atau lebih mahal karena faktor tertentu.
Baca Juga: Bensin Premium Masih Dijual Bebas, Ini Alasan Pertamina Belum Berencana Hapus Bensin Murah
Tapi, walau beda di setiap daerah kini harga bensin Pertamina selisihnya tidak terlampau jauh bro.
Selisih harga bensin Pertamina antar daerah tidak sampai Rp 500 atau 500 perak.
Misalnya harga bensin Pertalite di Jakarta cuma Rp 7.650.
Sedangkan paling mahal di Kepulaian Riau dan Kodya Batam Rp 8.000, bedanya hanya Rp 350.
KOMENTAR