MOTOR Plus-online.com - Artis sekaligus komika Bintang Emon bersama influencer Indonesia lainnya mengajak para bikers ikutan #Generasi125Challenge.
Setelah sukses menghibur dan membangkitkan semangat para #Generasi125 untuk menjadi #GenerasiMenangBanyak selama #DiRumahAja melalui Digital Festival Yamaha pada Instagram TV (IGTV) Yamaha, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) kembali mempersembahkan video kolaborasi dari 5 (lima) influencer Indonesia.
Diantaranya Bintang Emon (@bintangemon), Sesesvana Rapunzel (@sesesvana), Hobby Makan (@hobbymakan.id), Bolang Makassar (@bolang_mks), Arif Muhammad (@arifmuhammaddd_).
Hal ini untuk membangkitkan semangat baru menjalani era New Normal yang dapat disaksikan pada IGTV Yamaha Motor (@yamahaindonesia).
“Antusiasme yang tinggi terhadap Yamaha Digital Festival Generasi125, membuat kami ingin lebih lagi memberikan keceriaan bagi masyarakat Indonesia."
Baca Juga: Ini Yamaha NMAX yang Dipakai Turing ke Mekkah, Simak Videonya
"Melalui video challenge kolaborasi 5 influencer dalam kegiatan #Generasi125Challenge.” tutur Yordan Satriadi selaku Deputi GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing
Kolaborasi tersebut menginspirasi generasi muda untuk tetap menang banyak dengan berbagai kelebihan yang dimiliki oleh #Generasi125.
Dimulai dari @bintangemon yang menyukai Yamaha X-ride karena desainnya yang gagah dan tenaga yang kuat sehingga pasti nanjak.
Lain halnya dengan influencer fashionista asal Bandung, Jawa Barat @sesesvana menyukai Yamaha Fino yang pasti keren sehingga mendukung penampilannya menjadi semakin stylish saat berkendara dan menunjang fashion item yang digunakannya.
Berpindah ke Pulau Kalimantan, youtuber @hobbymakan.id yang gemar berbagi kebaikan memilih Yamaha FreeGo untuk mendukung aktivitasnya saat berdonasi, karena motor 125 cc ini pasti kuat digunakan walaupun membawa muatan yang banyak maupun saat berboncengan.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR