Hasil Superpole Race WSBK Spanyol, Rea Juara Start Terdepan di Race 2

Joni Lono Mulia - Minggu, 2 Agustus 2020 | 17:30 WIB
Twitter @yamaha_race
Ilustrasi. Race WSBK Spanyol 2020 di mana Jonathan Rea menangi di Superpole Race WSBK Spanyol 2020 dan berhak starti di posisi terdepan di race 2 WSBK Spanyol 2020

MOTOR Plus-online.com - Hasil superpole race WSBK 2020 di sirkuit Jerez hari ini, (2/8/2020) berhasil dimenangi Jonathan Rea, dia berhak start paling depan di race 2.

Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, berhasil melakukan manuver apik di awal lomba sehingg bisa berada di posisi terdepan.

Di belakang Jonathan Rea diikuti Toprak Razgatlioglu (PATA Yamaha WSB Official Team) dan Scott Redding (Arubat.it Racing-Ducati), mirip dengan awal-awal race 1 WSBK Spanyol  kemarin, (1/8/2020).

Scott Redding yang mencoba untuk bisa melakukan mengejar Jonathan Rea harus kewalahan meladeni gaya bertahan Toprak Razgatiloglu.

Baca Juga: Hasil Race 1 WSBK Spanyol 2020: Ducati Yang Tercepat Ini Kemenangan Pertama Scott Redding di WSBK

Baca Juga: Tantangan Buat Pembalap Indonesia Galang Hendra di WSBK Spanyol 2020

Pembalap tim Yamaha WSBK pabrikan itu memang cukup bagus saat melakukan pengereman.

Namun, Scott Redding tak perlu bersusah payah mengambil posisi Toprak Razgatlioglu karena pembalap Turki itu harus menghentikan motornya di lap 6.

Amunisi andalan Toprak Razgatlioglu, Yamaha YZF-R1, terpaksa berhenti karena kendala teknis di sistem kelistrikannya.

Toprak Razgatlioglu pun terpaksa harus gagal menyelesaikan lomba alias DNF (Did Not Finish) dan tak bawa pulang poin di Superpole race WSBK Spanyol 2020 ini.

Di 4 lap tersisa, Scott Redding coba memperkecil jarak dengan Jonathan Rea.

Baca Juga: Protokol Kesehatan di WSBK Spanyol 2020, Santap Siang Pakai Nasi Kotak

Namun, Scott Redding kesulitan untuk bisa mendapatkan jarak ideal untuk bisa menyalip posisi Jonathan Rea.

Sebagaimana manuver yang sama dilakukan Scott Redding di race 1 WSBK Spanyol 2020 kemarin.

Ditambah jumlah lap yang sedikit sehingga Scott Redding pun harus puas finish kedua di Superpole race WSBK Spanyol 2020 ini.

Jonathan Rea berhasil finis pertama di Superpole race WSBK Spanyol 2020, sekaligus berhak menempati posisi start terdepan di race 2 WSBK Spanyol 2020 malam hari ini (2/8/2020), pukul 19:00 WIB.

Kesempatan apik buat Jonathan Rea untuk meraih kemenangan pertama di WSBK musim ini dengan memenangi race 2 WSBK Spanyol 2020.

Baca Juga: Super Bau Apes, Pembalap Blasteran Indonesia Juara Race 2 WSBK Spanyol

Tak hanya itu, Scott Redding juga tidak serta membiarkan Jonathan Rea melenggang begitu saja, pembalap Ducati pun bertekad mencetak kemenangan keduanya di debut WSBK musim ini.

Sementara, Toprak Razgatlioglu yang finish podium ketiga di race 1 WSBK Spanyol 2020 kemarin terpaksa gigit jari karena tidak finis di superpole race dan harus menempati posisi start 10 di race 2 WSBK Spanyol 2020.

Tugas berat dihadapi Toprak Razgatlioglu untuk bisa mengulang hasil serupa dengan race 1 di saat race 2 WSBK Spanyol 2020 malam nanti, (2/8/2020).

Namun jangan pernah remehkan Toprak Razgatlioglu, selama balapan race 2 WSBK 2020 masih berlangsung dan belum berkibar bendera finis, apapun masih bisa terjadi.

Untuk itu jangan lewatkan race 2 WSBK Spanyol 2020 malam nanti, (2/8/2020) pukul 19:00 WIB.

Berikut hasil superpole race WSBK Spanyol 2020 selengkapnya;

WorldSBK
Hasil balap Superpole Race WSBK Spanyol 2020 di sirkuit Jerez dimenangi Jonathan Rea, (2/8/2020) dan berhak start di posisi terdepan di race 2 WSBK Spanyol 2020

WorldSBK
Hasil balap Superpole Race WSBK Spanyol 2020 di sirkuit Jerez, MInggu (2/8/2020)

WorldSBK
Hasil balap Superpole Race WSBK Spanyol 2020 di sirkuit Jerez, Toprak Razgatlioglu DNF dan harus start dari posisi ke-10

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular