Wuih, 30 Bikers dari Klub Motor SUGOI Chapter Nganjuk Adakan Silaturahmi

Indra Fikri - Jumat, 14 Agustus 2020 | 18:10 WIB
Istimewa
Sekitar 30 bikers dari klub motor Suzuki GSX Owner Indonesia (SUGOI) chapter Nganjuk mengadakan silaturahmi, (2/8/2020).

MOTOR Plus-online.com - Sekitar 30 bikers dari klub motor Suzuki GSX Owner Indonesia (SUGOI) chapter Nganjuk mengadakan silaturahmi, (2/8/2020).

Masih dalam nuansa hari Raya Idul Adha, mereka menjalin silaturahmi dengan mengadakan acara gathering silaturahmi Idul Adha pada pekan pertama bulan ini.

Gathering silaturahmi mereka ini berlangsung di Jalan Warujuyeng, Nganjuk, Area Sawah, Kedungombo, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Minggu pagi.

Guna meningkatkan serta lebih mempererat jalinan silaturahmi sesama biker, terutama seluruh anggota SUGOI yang ada di Jawa Timur.

Momen ini menjadi ajang temu seluruh anggota SUGOI Chapter (SC) Jawa Timur untuk lebih mempererat silaturahmi.

Baca Juga: Masuk Komunitas Ini Wajib Bisa Cornering

Baca Juga: Mantap, F150 Injection Club Indonesia (FICI) Adakan Kopdargab Jabodetabek

Mengusung tema ‘Silaturahmi Idul Adha’, acara ini hadiri tak kurang dari 30 bikers anggota dari perwakilan jajaran pengurus dan anggota SC Surabaya, SC Mojo, SC Jombang, SC Kediri, SC Tuban, SC Bojonegoro, dan SC Ngawi.

Rangkaian acara diawali dengan pembukaan lalu disambung dengan sambutan yang disampaikan oleh Ketua Chapter Nganjuk kemudian dilanjutkan dengan forum ringan yang membahas agenda kegiatan yang dapat mempererat silaturahmi antar seluruh anggota SC Jawa Timur.

Acara diakhiri dengan doa bersama dan memanjatkan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa.

Sementara itu, Bro Arfian G. Praseno selaku Ketua SC Nganjuk menyampaikan pesan khusus yang ditujukan kepada kandidat Ketua Chapter di periode tahun mendatang.

Dalam pesannya Bro Arfian berharap agar kandidat Ketua Chapter di periode berikutnya bisa lebih kreatif dalam berkegiatan serta terus meningkatkan silaturahmi antar bikers.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular