Asyik, ECU Racing aRacer Hadir Untuk Honda ADV150, Ini Dia Fitur dan Cara Pasangnya

Indra Fikri - Selasa, 18 Agustus 2020 | 14:05 WIB
Indra/MOTOR Plus
Ecu racing aRacer telah hadir untuk Honda ADV150, berikut ini adalah fitur-fitur di dalam ECU racing tersebut dan cara pasangnya.

MOTOR Plus-online.com - Ecu racing aRacer telah hadir untuk Honda ADV150, berikut ini adalah fitur-fitur di dalam ECU racing tersebut dan cara pasangnya.

Buat para pengguna Honda ADV150 pasti merasakan karakter tenaga yang terbilang smooth sejak putaran rendah.

Dengan karakter mesin seperti itu, tentu rasa 'geregetan' hadir buat yang senang speeding atau saat berakselerasi ingin menyalip secara spontan.

Oleh karena itu, tidak jarang komponen aftermarket peningkat performa dibutuhkan untuk menambah tenaga matic bergaya adventure ini.

Mulai dari area CVT hingga bore up kit, yang terbaru ini ada ECU aftermarket asal Taiwan berlabel aRacer RC Mini 5.

Baca Juga: Promo Gede-gedean, Honda ADV150 Didiskon Rp 4 Jutaan, CBR250RR Malah Kena Potongan Rp 8 Juta

Baca Juga: Ongkosnya Rp 300 Ribuan, Ganti Warna Pelek Honda ADV150 Prosesnya Cuma 4 Jam

"Selain bisa mengatur debit bensin, ECU ini juga bisa mengatur timing pengapian, target AFR, sampai mengetahui malfunction sensor pada motor, dan masih banyak lagi," buka Freddy A. Gautama, owner Ultraspeed Racing.

Asyiknya, dalam paket penjualan telah dilengkapi bLink sebagai dongle untuk menyetting fitur-fitur tersebut lewat smartphone kalian.

Jadi, tidak perlu kabel tambahan dan laptop jika ingin melakukan setting ECU tersebut.

Tinggal download saja aplikasi aRacerSmart di smartphone kalian yang telah tersedia untuk android dan iOS.

Untuk cara pemasangan, pertama kali kita harus membuka bodi depan bagian kanan.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular