Baca Juga: Sadis, Vespa Andre Taulany Dibikin Kencang, Biayanya Setara 3 Honda BeAT
Adapun IOOF 2020 ini merupakan festival online hasil kerja sama Google Indonesia dengan KG media.
Dalam rangka mendukung industri otomotif, untuk menghadapi tantangan dan menjawab kebutuhan pasar di masa pandemi Covid-19.
"Diharapkan, suguhan entertainment dan edukasi bersama YouTuber, KOL dan industri otomotif yang tayang di YouTube ini, bisa menjawab kebutuhan informasi customer journey," papar Billy Riestianto, selaku General Manager OTOMOTIF Group dari KG Media.
"Lewat tayangan selama lima hari ini, calon konsumen akan lebih mudah bertransaksi dan ditawarkan program menarik dari APM. Saat yang tepat membeli mobil," lanjutnya.
Sejumlah brand ternama seperti Toyota, Honda, Nissan, Mitsubishi serta Daihatsu dipastikan turut berpartisipasi dan siap memeriahkan festival otomotif online tersebut.
Tidak lupa, mereka juga akan membagikan promo, diskon serta bonus khusus bagi para konsumennya yang ingin melakukan pembelian mobil baru.
Jadi tunggu apa lagi? Ayo segera rapatkan barisan buat jadi yang pertama pulihkan industri otomotif Tanah Air dengan menyaksikan IOOF 2020.
IOOF 2020, festival Otomotif Online yang besar, dipercaya dan seru sekali!
Lebih lengkap soal IOOF, brother bisa tonton videonya DISINI.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR