MOTOR Plus-online.com - Pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo membutuhkan jawaban Yamaha tentang masalah di motor YZR-M1.
Awal musim yang gemilang dengan dua kemenangan beruntun, lalu banyak mengalami kesulitan.
Terlepas dari segalanya, Fabio Quartararo masih berada di puncak klasemen kejuaraan MotoGP 2020.
Namun keunggulannya kini terpangkas menjadi terpaut tiga poin dari Dovizioso di urutan kedua.
Pasalnya, ia tidak finis di posisi lima besar sejak kemenangan beruntunnya, bahkan tidak mencapai sepuluh besar di MotoGP Styria 2020.
Baca Juga: Gawat, Marc Marquez Ragu Quartararo Bertahan di Puncak Klasemen MotoGP 2020, Ini Alasannya
Baca Juga: Posisinya Terancam di Klasemen MotoGP 2020, Fabio Quartararo Malah Curhat Begini
Penyebabnya ditemukan pada Yamaha yang mengalami masalah di banyak area, seperti yang dibenarkan oleh pembalap Prancis itu sendiri.
Untuk beberapa putaran, Quartararo telah melaporkan masalah rem.
Masalah yang menjadi momen terburuk Vinales yang harus meluncur dengan kecepatan lebih dari 200 km/jam dari motornya.
Tetapi ini hanyalah tanda terbaru dari situasi yang sangat kompleks.
Pemimpin klasemen MotoGP 2020 ini meninggalkan Red Bull Ring sangat kecewa.
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR