Saking asyiknya perbincangan Jack Miller dengan Pol Espargaro itu, Pit Beirer yang sudah ada duluan bersama Pol Espargaro seolah tersingkirkan dengan nongolnya Jack Miller.
Baca Juga: Aneh Bin Ajaib, Pol Espargaro Gasak Pole Sitter di MotoGP Styria 2020
Saking asyiknya menceritakan aksi keduanya di duel seru MotoGP Styria 2020 di sirkuit MotoGP Red Bull Ring beberapa waktu lalu.
Pit Beirer pun seolah menyadari dan otomatis dicuekin alias tidak digubris atau tak diacuhkan oleh Pol Espargaro dan Jack Miller.
Pit Beirer sampai sadar diri kalau dirinya dicuekin Pol Espargaro dan Jack Miller yang begitu asyik ngobrol soal duelnya.
Direktur Motorsport KTM itu pun memilih memundurkan dirinya sedikit dan membiarkan Pol Espargaro dan Jack Miller tetap asyik ngobrol.
Kejadian itu tertangkap kamera dan diposting di Twitter MotoGP.
Baca Juga: Bos KTM Ungkap 3 Alasan Petrux Jadi Pembalapnya, Nomor 3 Bikin Kaget
Mungkin kalau budaya Indonesia apa yang terjadi pada Pit Beirer yang dicuekin sampai sadar diri dan memilih untuk mundur membiarkan Pol Espargaro dan Jack Miller melanjutkan obrolan serunya.
Bisa jadi dianggap tidak sopan atau bagaimana, secara Pit Beirer adalah bos atau atasannya Pol Espargaro di skuat Red Bull KTM Factory Racing.
Namun begitu, lain budaya Indonesia lain budaya mancanegara.
Apalagi, Pol Espargaro dan Jack Miller baru terlibat duel yang heboh di MotoGP Styria 2020 di mana keduanya sampai mengerahkan jurus pamungkas di lap dan tikungan terakhir.
Nahasnya, bukan Jack Miller atau Pol Espargaro yang berhak jadi juaranya.
Baca Juga: Diam-diam Jack Miller Berharap Murid Valentino Rossi Bisa Jadi Tandemnya di Tim Pabrikan Ducati
Malah pembalap lain yaitu Miguel Oliveira yang finis sebagai juara setelah memanfaatkan duel sengit Jack Miller versus Pol Espargaro.
Seperti apa sih hebohnya obrolan Pol Espargaro dan Jack Miller yang sampai membuat bos KTM pabrikan, Pit Beirer, dicuekin.
Langsung simak videonya berikut;
It was such an intense fight... But did they enjoy it? ????
Here's the unseen conversation in parc fermé between @polespargaro and @jackmilleraus after the #AustrianGP ????#MotoGP pic.twitter.com/TLnYWSNWv8
— MotoGP™???? (@MotoGP) August 30, 2020
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR