MotoGP San Marino 2020

MotoGP San Marino Seminggu Lagi, Ducati Umumkan Gantinya Dovizioso?

Joni Lono Mulia - Jumat, 4 September 2020 | 12:00 WIB
Twitter @DucatiCorse
Andrea Dovizioso resmi cerai dari Ducati Team akhir musim ini. Skuat Ducati pabrikan siap umumkan gantinya Andrea Dovizioso di MotoGP San Marino 2020?

MOTOR Plus-online.com - MotoGP San Marino seminggu lagi, (12/9/2020) tim Ducati sepertinya bakal umumkan gantinya Andrea Dovizioso di sirkuit MotoGP Misano Italia, siapa tuh?

Andrea Dovizioso dan Ducati Team resmi bercerai di akhir musim ini.

Hal itu sudah diumumkan Andrea Dovizioso lewat manajer pribadinya Simone Battistella di MotoGP Austria 2020 silam.

Meskipun usai mengumumkan perceraian Andrea Dovizioso dengan Ducati Team tahun ini, Andrea Dovizioso malah mempersembahkan gelar juara MotoGP Austria 2020.

Baca Juga: Digantung Tanpa Pembaruan Kontrak, Akankah Nasib Valentino Rossi Sama dengan Andrea Dovizioso?

Baca Juga: Valentino Rossi Sepakat dengan Andrea Dovizioso Bilang Performa Ban Michelin Belum Konsisten

Secara gamblang cerainya Andrea Dovizioso dengan Ducati Team dikarenakan faktor ekonomi di mana Andrea Dovizioso mengajukan nilai kontrak yang lebih besar.

Sebaliknya Ducati Team tidak mampu memenuhi permintaan itu karena kondisi darurat wabah virus corona (Covid-19) yang membuat ekonomi Ducati Team lesu.

Alih-alih terus bernegosiasi sampai-sampai sempat diungkapkan tenggat waktu negosiasi Andrea Dovizioso dan Ducati Team terakhir di pertengahan September ini, tepatnya 15 September 2020.

Namun dengan keputusan Andrea Dovizioso untuk tidak bertahan di Ducati Team, resmi sudah ada jatah kosong di Ducati Team.

Ogah berlama-lama menunggu, Ducati Team sepertinya akan segera mengumumkan pembalap yang menggantikan posisi yang ditinggalkan Andrea Dovizioso.

Baca Juga: Ngarep Kejutan Valentino Rossi Di MotoGP San Marino, Apalagi Tradisi Ini

Sekaligus melengkapi daftar pembalap Ducati Team musim depan. 

Setelah sebelumnya Jack Miller resmi naik status menjadi pembalap tim Ducati pabrikan.

Bukan tanpa alasan Ducati mengumumkan susunan pembalap lengkap Ducati Team tahun depan di sirkuit MotoGP Misano di ronde 6 MotoGP San Marini, (13/9/2020).

Ducati Team ingin menyudahi spekulasi dan juga gangguan eksternal yang membuat stabilitas skuat Ducati gonjang-ganjing terus.

Selain itu, Ducati Team bisa fokus menuntaskan musim ini dengan sebaik-baiknya bila masalah line-up MotoGP 2021 diselesaikan secepatnya.

Baca Juga: Banyak Yang Menyayangkan, Apakah Ducati Masih Bisa Nego Lagi Dengan Andrea Dovizioso?

Pun begitu, tidak berarti menentukan pembalap pengganti Andrea Dovizioso bisa dengan mudah solusinya.

Beredar beberapa nama kandidat yang bakal mengisi jatah pembalap Ducati Team yang ditinggalkan Andrea Dovizioso.

Kandidatnya adalah Francesco Bagnaia dan Johann Zarco.

Kenapa hanya 2 nama itu?

Pasalnya, Francesco Bagnaia dan Johann Zarco terikat kontrak langsung dengan tim Ducati pabrikan atau Ducati Team.

Baca Juga: Wuih! MotoGP San Marino 2020 Ada Yang Nonton, Rossi Sampai Bilang Gini

Tergantung pihak manajemen Ducati Team melakukan penilaian seperti apa terhadap kandidat pengganti Andrea Dovizioso.

Kalau merunut ke pendapat Jack Miller yang lebih dulu menjadi pembalap Ducati Team.

"Kalau saya boleh memilih siapa tandem saya di Ducati Team, saya pilih Francesco Bagnaia," ujar Jack Miller.

Di sisi lain, Francesco Bagnaia secara usia masih muda.

Francesco Bagnaia sudah sejak 2019 menunggangi Ducati Desmosedici GP.

Baca Juga: Absen Tiga Ronde MotoGP 2020, Murid Valentino Rossi Siap Ngegas Lagi

Musim ini saja, Franceso Bagnaia sudah menunggangi Desmosedici GP yang spesifikasinya seperti skuat Ducati pabrikan.

Performanya cukup menanjak, Fracesco Bagnaia nahas saat MotoGP Andalusia bisa bersaing merebut podium utama.

Eh, motor MotoGP Desmosedici GP-nya mengalami kendala mesin hingga harus DNF.
 
Serta jangan lupa, Francesco Bagnaia didampingi crew chief Cristian Gabarrini.

Jam terbang dan pengalaman Cristian Gabarrini sudah teruji dengan membawa Casey Stoner juara dunia 2 kali di MotoGP 2007 (Ducati) dan 2011 (Honda).

Baca Juga: Kenapa Nih? Dianggap Bahaya, Johann Zarco Menghindari Media Sosial

Sementara itu, Johann Zarco meskipun mengalami beberapa musim belakangan begitu kelabu. 

Apalagi, saat jadi pembalap tim KTM pabrikan hingga harus memutuskan secara sepihak kontrak dengan KTM.

Hingga di akhir musim MotoGP 2019 sempat terlunta-lunta.

Sampai kemudian, akhirnya direkrut tim Ducati pabrikan dan ditempatkan di tim Ducati satelit, Esponsorama Racing.

Performa Johann Zarco di atas motor MotoGP Desmosedici GP19 cukup apik.

Baca Juga: Diam-diam Jack Miller Berharap Murid Valentino Rossi Bisa Jadi Tandemnya di Tim Pabrikan Ducati

Bahkan Johann Zarco bisa meraih pole position di MotoGP Ceko 2020.

Malah di MotoGP Styria 2020 dengan kondisi fisik masih cedera tulang pergelangan tangan kanan berhasil finis.

Padahal Johann Zarco harus menjalani start dari pitlane alias berada di posisi start paling buncit.

Namun, Johann Zarco menunjukkan adaptasi luar biasa menunggangi motor MotoGP Desmosedici GP.

Nah, patut ditunggu apakah Ducati Team benar-benar mengumumkan pengganti Andrea Dovizioso di MotoGP San Marino, (13/9/2020) nanti.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Sirkuit Brno Ceko 2020, Johann Zarco Tercepat, Quartararo Jatuh, Rossi Start di Posisi Segini

Lantas siapa pembalap yang jadi pengganti posisi yang ditinggalkan Andrea Dovizioso itu, Francesco Bagnaia atau Johann Zarco?

Kita tunggu sama-sama di MotoGP San Marino yang berlangsung di sirkuit MotoGP Misano Italia pekan depan.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular