MotoGP San Marino 2020

Tebak-tebak Buah Manggis, Kayak Apa Sih Helm Spesial Valentino Rossi di MotoGP San Marino?

Joni Lono Mulia - Sabtu, 5 September 2020 | 17:10 WIB
MotoGP
Helm livery spesial MotoGP San Marino Valentino Rossi musim 2015 berjudul The Shark. Kira-kira helm spesial Valentino Rossi di MotoGP San Marino tahun ini kayak apa ya?

MOTOR Plus-online.com - Valentino Rossi boleh pembalap paling gaek di MotoGP tapi masih saja bikin fanatikan MotoGP tebak-tebak buah manggis soal helm spesial di MotoGP San Marino kayak apa.

MotoGP San Marino di sirkuit MotoGP Misano Italia digelar pekan depan, Minggu (13/9/2020).

Sudah pada ngeh kalau sirkuit MotoGP Misano Italia itu sudah seperti halaman belakang rumah buat Valentino Rossi.

Selain jaraknya yang dekat dari kota kediaman Valentino Rossi di Tavullia, Italia.

Baca Juga: Ngarep Kejutan Valentino Rossi Di MotoGP San Marino, Apalagi Tradisi Ini

Baca Juga: Celaka, Valentino Rossi Bukan Masa Depan Buat Yamaha Satelit, Ada Apa Nih?

Valentino Rossi juga selalu latihan ngegas motor di sirkuit Misano itu.

Uniknya lagi, Valentino Rossi selalu rutin ada punya tradisi untuk mengenakan helm livery khusus setiap tampil di MotoGP San Marino.

Sebenarnya bukan hanya MotoGP San Marino tapi juga MotoGP Italia.

Pokoknya ronde MotoGP yang digelar di sirkuit Italia seperti Mugello dan Misano.

Hanya saja di jadwal baru MotoGP 2020 yang sempet tertunda karena kondisi darurat pandemi wabah virus corona (Covid-19).

Baca Juga: MotoGP San Marino Seminggu Lagi, Ducati Umumkan Gantinya Dovizioso?

Dengan sayang menyesal sirkuit Mugello tidak masuk dalam jadwal baru MotoGP 2020.

Sebagai gantinya, sirkuit Italia yang jadi host MotoGP adalah Misano dan mendapat jatah untuk menggelar 2 ronde sekaligus.

Ronde 6 dan 7 MotoGP 2020 berlangsung di lokasi yang sama yaitu sirkuit MotoGP Misano Italia.

Kembali ke tradisi Valentino Rossi mengenakan helm spesial setiap kali tampil di MotoGP San Marino.

Terakhir di MotoGP San Marino 2019, Valentino Rossi mengenakan helm dengan livery spesial yang dikasih nama 'Menu Misano'.

Baca Juga: MotoGP Misano Masih Seminggu Lebih, Bakal Banyak Kejutan Nih

Livery itu menegaskan bila Misano memiliki kuliner spesial yang bisa bikin semua orang menyukainya.

Valentino Rossi juga memakai helm livery spesia di MotoGP San Marino 2018 yaitu Back To Misano.

Livery helm spesial MotoGP San Marino 2018 dengan judul Back To Misano terilhami film blockbuster Holywood berjudul Back To The Future.

Film bioskop di era 80-an yang dibintang Michael J. Fox.

Atau helm spesial MotoGP Misano 2016 dengan judul Sweet Home Misano yang menggambarkan pertemanan Valentino Rossi dengan Alessio Salucci sejak kanak-kanak.

Baca Juga: Wuih! MotoGP San Marino 2020 Ada Yang Nonton, Rossi Sampai Bilang Gini

Dan yang paling unik adalah MotoGP San Marino 2015 di mana helm livery spesial dikasih judul The Shark.

Gambarnya ada ikan kecil yang dibelakangnya ada ikan hiu besar yang mengincarnya.

Lantas kira-kira kayak apa helm livery spesial Valentino Rossi di MotoGP San Marino tahun ini?

Biar lebih mengingat penampakan helm livery spesial Valentino Rossi di MotoGP San Marino dalam beberapa musim terakhir, simak videonya di bawah;

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular