Aneh, Pembalap Indonesia di WorldSSP Beda 11 Tahun, Banyak Miripnya

Joni Lono Mulia - Selasa, 8 September 2020 | 16:00 WIB
Instagram/GalangHendra55Real, Instagram/DoniTataPradita5
Pembalap Indonesia Galang Hendra Pratama (kiri) dan Doni Tata Pradita (kanan) sama-sama tampil di WorldSPP musim ini dan 11 tahun lalu. Meski selisih 11 tahun banyak kemiripan antara Galang Hendra Pratama dengan Doni Tata Pradita

Kemiripan pertama Doni Tata Pradita dan Galang Hendra Pratama adalah keduanya sama-sama melakoni debut di ajang balap motor dunia World Supersport 600 cc (WorldSSP).

Baca Juga: Pembalap Indonesia Galang Hendra Start 17 Di Race 1 WorldSSP Aragon II

Doni Tata, begitu panggilan akrab Doni Tata Pradita, melakoni debut kejuaraan WorldSSP di 2009.

Doni Tata sebelum tampil di WorldSSP 2009 tampil semusim di ajang balap MotoGP di kelas 250 cc.

Selang 11 tahun kemudian, Galang Hendra Pratama juga melakoni debut WorldSSP di 2020.

Galang Hendra, begitu panggilan akrab Galang Hendra Pratama, naik kelas ke WorldSSP setelah dua musim berlaga di kejuaraan balap motor dunia World Supersport 300 (WSSP300).

Kemiripan berikutnya, Doni Tata dan Galang Hendra, sama-sama produk binaan Yamaha Indonesia.

Baca Juga: Mantul Nih, Mantan Pembalap Moto2 Doni Tata Pradita Lelang Helm Kesayangan, Demi Bantu Pembalap Cilik MiniGP Rinjani

Doni Tata tampil di WorldSSP musim 2009 sebagai pembalap binaan Yamaha Indonesia.

Hal serupa dengan Galang Hendra yang tampil di WorldSSP musim ini sebagai pembalap binaan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular