MOTOR Plus-online.com - Ngeri! Pembalap Ducati Team Andrea Dovizioso sesumbar bisa gasak podium di sirkuit MotoGP Misano Italia pekan ini dan depan.
Hal itu diungkapkan Andrea Dovizioso secara terang-terangan karena secara historis motor Ducati Desmosedici GP pernah menggasak podium tertinggi di sini.
Selain itu, sirkuit MotoGP Misano ini juga letaknya tak jauh dari markas Ducati di Bologna.
Sirkuit MotoGP Misano dan Bologna berada di satu region, yaitu Emilia Romagna, Italia.
Baca Juga: Blak-blakan, Ternyata Ini Alasan Andrea Dovizioso Tinggalkan Ducati
Baca Juga: Bos Petronas Yamaha SRT Bantah Berita Pensiunnya Rossi dan Rekrut Dovizioso di Timnya
Artinya, Ducati dan Andrea Dovizioso ada motivasi lebih tampil di kampung halamannya sendiri.
Bahkan secara terang-terangan Andrea Dovizioso mengungkapkan punya harapa tinggi di dua ronde MotoGP yang diadakan di sirkuit MotoGP Misano ini, MotoGP San Marino dan Emilia Romagna.
"Kami punya target besar dari dua ronde beruntun di sirkuit Misano ini, kami siap bertarung menggasak podium," ujar Andrea Dovizioso.
Meski mengaku punya ambisi dan target tinggi, Andrea Dovizioso mengakui semua itu tergantung nanti di sesi latihan resmi 1 (FP1) hari Jumat, (11/9/2020).
Baca Juga: MotoGP San Marino Seminggu Lagi, Ducati Umumkan Gantinya Dovizioso?
Pasalnya, sirkuit MotoGP Misano mengalami pengaspalan ulang sehingga butuh adaptasi dan pengenalan pilihan ban lagi.
Meskipun diakui Andrea Dovizioso, dari suppor Michele Pirro selaku test rider Ducati Team yang melakukan pengetsan di sirkuit Misano Juni dan akhir Agustus lalu.
Performa Ducati Desmosedici GP catatan waktunya terbilang bagus.
"Kami cukup pede apalagi dari input Michele Pirro yang sempat melakukan pengetesan di Misano Juni lalu, catatan waktu Ducati Desmosedici GP cukup bagus," imbuh Andrea Dovizioso.
Namun begitu, Andrea Dovizioso tetap harus merasakan dan menjajal sendiri motor MotoGP Ducati di sirkuit MotoGP Misano yang baru diaspal ulang lagi itu.
Baca Juga: MotoGP Geger, Valentino Rossi Umumkan Pensiun, Andrea Dovizioso di Tim Petronas Yamaha SRT?
Semua itu tergantung di sesi latihan pertama (FP1) hari Jumat, (11/9/2020).
Kalau Andrea Dovizioso merasa semua berjalan lancar, maka Andrea Dovizioso tak boleh disepelekan penampilannya di MotoGP San Marino akhir pekan ini.
"Paling krusial adalah memahami kondisi permukaan trek baru dari sirkuit MotoGP Misano karena baru diaspal ulang lagi," pungkas Andrea Dovizioso.
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR