MOTOR Plus-online.com - Gelaran MotoGP 2020 memasuki putaran ke-6 yang di selenggarakan di sirkuit Misano, San Marino (13/9/2020).
Start dari posisi pertama, ada pembalap tim Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales.
Disusul dua pembalap dari tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo menutup row pertama.
Maverick Vinales sendiri mengandalkan racikan ban Medium (depan) dan Hard (Belakang).
Baca Juga: MotoGP San Marino 2020 Banyak Helm Baru, Valentino Rossi Paling Unik
Sementara itu, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo mengandalkan ban Hard (depan) dan Medium (belakang).
Aksi start yang mulus diperlihatkan oleh Franco Morbidelli, Valentino Rossi dan Jack Miller setelah lampu start dipadamkan.
Ketiga pembalap tersebut langsung memimpin jalannya balap pada MotoGP San Marino 2020.
Dalam MotoGP San Marino 2020 ini, terdapat kutukan kepada pole sitter sejak 2011.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra Fikri |
KOMENTAR