Waspada! Motor Pelat B Nekat ke Puncak Saat PSBB Ketat Langsung Dipukul Mundur

Ardhana Adwitiya - Minggu, 20 September 2020 | 14:10 WIB
KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO
Ilustrasi jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Pemotor plat B ke Puncak siap-siap disuruh putar balik

MOTOR Plus-online.com - Awas bro! Motor pelat B ke Puncak saat PSBB ketat DKI Jakarta, siap-siap dipaksa putar balik.

Jalur Puncak, Kabupaten, Bogor, Jawa Barat jadi salah satu destinasi wisata pemotor Jakarta untuk liburan.

Pemandangan alam yang asri dan banyaknya tempat wisata adalah beberapa alasan pemotor sering menghabiskan waktu di daerah Puncak.

Tapi berbeda saat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) ketat.

Baca Juga: Bikers Wajib Waspada Nih! Langgar PSBB Bisa Masuk Penjara Loh

Baca Juga: Jakarta Kembali PSBB Total Lagi, Polisi Pastikan Tilang Elektronik Tetap Berlaku

Arus lalu lintas di Jalur Puncak penurunan hingga 70 persen, Sabtu (19/9/2020).

Pasalnya, sejumlah kendaraan berpelat B (Jakarta) yang menuju area tersebut dipaksa untuk memutar balik.

Operasi tersebut dilakukan oleh anggota gabungan operasi masker yang terdiri dari Polisi, TNI, Dinas Perhubungan, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bogor.

"Dari pagi sampai sekarang masih normal di kedua arah, belum ada oneway," kata Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fitra Zuanda dikutip dari Kompas.com, Sabtu.

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular