MOTOR Plus-online.com - Modifikasi Kawasaki Ninja ZX-25R pakai double cakram, bikin tampilan makin mirip moge.
Kawasaki Ninja ZX-25R, memang punya basis menggiurkan buat dimodifikasi.
Selain mesin 250 cc 4 silinder inline, area kaki-kakinya juga menggoda buat dibikin padat.
Terutama area rem depan, dimana Kawasaki Ninja ZX-25R masih pakai single cakram dengan kaliper Tokico radial.
Baca Juga: Bikin Kawasaki Ninja ZX-25R Makin Ganteng Maksimal, Siapin Modal Seharga Motor Baru Ini!
Baca Juga: Pilihan Knalpot Kawasaki Ninja ZX-25R Merek Lokal, Simak Videonya
Nah, kalau ZX25R mau dibikin cakram ganda, bisa tiru cara Arkha Motor.
Arkha Motor yang kondang di limbah moge, sukses pasang cakram depan ganda serta suspensi lebih gambot.
Menggantikan USD Showa bawaan ZX-25R, dipasang upside down dari supersport Suzuki GSX-R600.
“Pakai USD GSX-R600 yang BPF (Big Piston Fork). Lebih pendek 2 cm jadinya dibanding USD ori ZX-25R. Soalnya setang underyoke juga, jadi segitiga dibikin agak ke atas.” rinci Iim Haryanto owner Arkha Motor.
Baca Juga: Gokil Pajak Kawasaki Ninja ZX-25R, Ternyata Bisa Buat Beli Motor Bekas, Berapa Ya?
Biar lebih gambot, rupanya tidak menggangu kemudinya bro.
"Aman semua, gak bakalan mentok. Sensor ABS juga aman. Radius belok sama kaya orinya, kunci setang juga bisa ini,” ungkap Iim.
Karena lebih besar diameternya, tentu harus dilakukan beberapa penyesuaian.
“As komstir nyesuaian aslinya ZX-25R. Karena as komstir ZX-25R beda sama Ninja 250, dia ini sama persis seperti ER-6 atau ZX-6R.” lanjut Iim.
Baca Juga: Modifikasi Kawasaki Ninja ZX-25R Pakai Pelek Z900, Lebar 5,5 Inci
“Jadi bikin as komstir USD GSX-R600 sesuain sama ori ZX-25R, cuma panjangin dikit drat atasnya sekitar 2 cm,” sambung Iim.
Untuk cakram gandanya, bisa terpasang berkat pelek dari moge Kawasaki Z900.
Soalnya pelek Kawasaki Z900 sudah bawaanya pakai cakram depan ganda kiri-kanan.
Untuk kaliper, Iim memilih kaliper radial Tokico copotan Kawasaki Ninja ZX-6R.
“Bushing as roda menyesuaikan peleknya. USD harga Rp 17 jutaan, peleknya Rp 9 jutaan. Kalau jasanya Rp 1 juta sampai Rp 2 juta,” tutup pria yang bermarkas di Jl. Nusa Indah Raya Blok U/59 Jakasetia, Taman Galaxy, Bekasi.
Arkha Motor: 0857-1729-5590
Source | : | Otomotifnet.gridoto.com |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR