Gawat! Ada Peningkatan Kasus Covid-19, MotoGP Portugal Terancam Batal

Ardhana Adwitiya - Kamis, 15 Oktober 2020 | 20:35 WIB
Visitportugal.com
Ada peningkatan kasus Covid-19 di Portugal, MotoGP Portugal 2020 terancam batal

MOTOR Plus-online.com - Gawat bro! Ada peningkatan kasus Covid-19, MotoGP Portugal terancam batal.

Sejauh ini, pandemi Covid-19 belum menimbulkan masalah di Kejuaraan Dunia MotoGP.

Setelah sembilan seri digelar, kini jumlah penularan Covid-19 meningkat di negara-negara seperti Portugal.

Hal tersebut membuat MotoGP Portugal terancam batal digelar.

Baca Juga: Terjawab Deh! MotoGP Sirkuit Portimao Portugal, Penutup Musim 2020

Baca Juga: Wuih, Nambah 1 Ronde Marc Marquez Makin Semangat Lakukan Pemulihan

MotoGP Portugal rencananya akan digelar pada 22 November mendatang di sirkuit Portimao

Sejauh ini, Portugal telah melewati krisis pandemi Covid-19 dengan cukup baik.

Tetapi kini pemerintah Portugal telah mengumumkan bencana nasional karena peningkatan tajam jumlah kasus Covid-19.

Perintah tersebut berlaku selama 15 hari dan jika perlu memungkinkan pembatasan berpergian, serta tindakan ekstrem lainnya diberlakukan.

Source : Speedweek.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular