MOTOR Plus-Online.com- Asyik BLT subsidi gaji tahap 2 akan cair, ini 4 cara bikers mengecek masih tercatat atau tidak sebagai penerima bantuan.
Hayo buat yang lagi nunggu bantuan subsidi gaji tahap 2 cair wajib pelototin nih.
Pemerintah memberikan bantuan berupa subsidi gaji bagi pekerja yang bergaji dibawah Rp 5 juta perbulan.
Nah ada kabar gembira nih bikers siap-siap cek saldo karena bantuan subsidi gaji tahap 2 segera dicairkan.
Baca Juga: Mumpung Masih Pemutihan, Yang Masih Nuggak Pajak Segera Bayar, Cuman Sampai Tanggal Segini Bro
Nah biar gak penasaran dan bingung ada juga nih 4 cara bikers bisa cek masih tercatat atau tidak menerima bantuan.
Bantuan Langsung Tunai (BLT) itu diberikan kepada karyawan tak hanya bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, tetapi wajib menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.
Subsidi gaji Rp 600.000 diberikan secara bertahap selama 4 kali, di mana per tahap dicairkan Rp 1.2 juta.
Subsidi gaji Rp 600 ribu gelombang 2 akan segera disalurkan pada akhir Oktober 2020.
Hingga saat ini, penyaluran subsidi gaji gelombang pertama masih berlangsung.
Source | : | Kaltim.tribunnews.com |
Penulis | : | M Aziz Atthoriq |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR