MOTOR Plus-online.com - Motor juara MotoGP Aragon 2020 mogok, rupanya karena mirip motor matic
Alex Rins berhasil menjuarai MotoGP Aragon 2020, yang digelar hari Minggu (18/10/2020).
Pembalap tim Ecstar Suzuki ini tampil habis-habisan, biarpun start dari posisi ke-9.
Menggeber Suzuki GSX-RR, pembalap Spanyol ini menyodok barisan tengah dan terdepan.
Baca Juga: Hasil MotoGP Aragon 2020, Suzuki Tekuk Yamaha, Alex Marquez Kembali Podium
Baca Juga: Klasemen Sementara Moto2, Adik Valentino Rossi Tergusur dari Posisi Puncak, Enea Bastianini Menyodok
Apalagi di pertengahan balapan, para pembalap Yamaha yang menguasai posisi terdepan mulai kendor.
Mulai dari Fabio Quartararo, Franco Morbidelli sampai Maverick Vinales, semua pembalap Yamaha seperti kehilangan grip.
Akhirnya momen itu dimanfaatkan pembalap tim Ecstar Suzuki, yang merengsek meraih posisi terdepan.
Terutama Alex Rins, yang bisa mempertahankan posisi terdepan biar terus diserang Alex Marquez.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR