Yamaha All New Aerox 155 Juga Meluncur di Vietnam, Pakai Livery Monster Energy Yamaha MotoGP, Harganya Setara All New NMAX

Ardhana Adwitiya - Senin, 2 November 2020 | 19:40 WIB
MOTOSAIGON
Yamaha All New Aerox 155 juga meluncur di Vietnam, pakai livery Monster Energy Yamaha MotoGP, harganya setara Yamaha All New NMAX

MOTOR Plus-online.com - Yamaha All New Aerox 155 juga meluncur di Vietnam, ada yang pakai livery Monster Energy Yamaha MotoGP, dijual seharga Yamaha All New NMAX.

Motor matic Yamaha All New Aerox 155 akhirnya diluncurkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Senin (2/11/2020).

Tapi ternyata motor baru ini tidak meluncur di Indonesia saja bro.

Dikutip dari Motosaigon.vn, Yamaha All New Aerox 155 juga dilaunching Yamaha Vietnam dengan nama Yamaha NVX 155.

Baca Juga: Resmi Meluncur Hari Ini, Intip Pilihan Warna Keren Yamaha All New Aerox 155

 Baca Juga: Update Harga Motor Matic Yamaha November 2020, Yamaha All New Aerox 155 Meluncur Hari Ini

Yamaha NVX 155 baru punya spek sama persis dengan Yamaha All New Aerox 155 di Indonesia.

Sebenarnya foto motor baru ini sudah sempat bocor di media sosial.

Saat itu jadi pertanyaan besar banyak bikers, benarkah ini tampang Yamaha Aerox terbaru?

Kini terjawab sudah kalau foto yang sempat viral itu adalah Yamaha NVX 155 baru alias All New Aerox 155.

Baca Juga: Yamaha All New Aerox 155 2020 Punya 2 Versi, Apa Sih Bedanya?

Yamaha NVX 155 juga memakai mesin Blue Core satu silinder, 155 cc, 4-klep, berpendingin air, yang pastinya dilengkapi teknologi VVA.

Mesin itu punya ukuran bore x stroke 58 x 58,7 mm, dengan rasio kompresi 11,6:1.

Mesin tersebut memuntahkan tenaga 15,1 dk di 8.000 rpm dan torsi 13,9 Nm di 6.500 rpm.

Yamaha NVX 155 punya fitur sama persis dengan Yamaha All New Aerox 155.

Baca Juga: Yamaha All New Aerox 155 2020 Jarang Mampir ke Pom Bensin, Ternyata Tangkinya Beda

Mulai dari lampu LED baru, panel indikator digital, electric power socket, dan Y-Connect yang bisa menghubungkan motor ke smartphone.

Perbedaan antara Yamaha All New Aerox 155 dengan Yamaha NVX 155 ada pada pilihan warnanya.

Yamaha Vietnam juga menampilkan Yamaha NVX 155 baru yang dibalut livery tim Monster Energy Yamaha MotoGP.

Untuk harga, Yamaha NVX 155 terbaru dibanderol 53.000.000 VND atau sekitar Rp 33.480.000 (kurs 1 VND = Rp 0,63, per tanggal 2 November 2020).

Yamaha Vietnam
Yamaha NVX 155 terbaru dengan livery Monster Energy Yamaha MotoGP

Baca Juga: Ini Perbedaan Yamaha All New Aerox 155 2020 Dibanding Versi yang Lama

Harganya lebih mahal dari Yamaha All New Aerox 155 di Indonesia dan bahkan hampir setara Yamaha All New NMAX tipe Connected/ABS yang dibanderol Rp 33,750 juta OTR Jakarta.

Yamaha All New Aerox 155 meluncur di Indonesia dengan dua tipe, Connected saja dan Connected/ABS.

Untuk Yamaha All New Aerox 155 Connected dijual dengan harga Rp 25,5 juta OTR Jakarta.

Sedangkan harga Yamaha All New Aerox 155 Connected/ABS lebih mahal, yaitu Rp 29 juta OTR Jakarta.

Yamaha Motor Indonesia
Yamaha All New Aerox 155 2020 punya 2 versi

Source : Motosaigon.vn
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular