Yuk Buruan Daftar, Bantuan Rp 3,55 Juta Gelombang 11 Ditutup Besok Siang Loh

Erwan Hartawan - Selasa, 3 November 2020 | 20:10 WIB
Antara Foto
Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 11 bakal di tutup besok siang

MOTOR Plus-Online.com - Yuk buruan daftar, pendaftaran bantuan 3,55 Juta bakal ditutup besok siang.

Bantuan ini merupakan program kartu prakerja gelombang 11.

Pendaftaran telah dibuka  sejak kemarin, Senin (2/11/2020) pukul 12.00 WIB.

Manajemen Pelaksana Program (PMO) Kartu Prakerja pun memberikan kesempatan pendaftaran untuk gelombang 11 hingga besok, Rabu (4/11/2020) pukul 12.00 WIB.

Baca Juga: Nih Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 11 Secara Online Atau Offline

Baca Juga: Buruan Nih! Pendaftaran Bantuan Rp 3,55 Juta Gelombang 11 Sudah Dibuka Hari Ini, Begini Persyaratannya

Direktur Eksekutif PMO Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari menjelaskan, pembukaan pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 11 dilakukan untuk memenuhi kuota lantaran banyak peserta dari gelombang 1 hingga 10 yang dicabut kepesertaannya.

"Kami kumpulkan dan hidupkan di batch 11 sesuai dengan Keputusan Komite Cipta Kerja," ujar Deni dikutip dari Kompas.com.

"Gelombang XI akan ditutup besok siang pukul 12.00 WIB," sambungnya.

Sampai saat ini, tercatat ada 5,5 juta masyarakat yang melakukan pendaftaran untuk gelombang XI.

Baca Juga: Waduh 344.959 Penerima Kartu Prakerja Dicabut Kepesertaannya, Ternyata Ini Kesalahannya

Padahal, kuota yang tersedia kurang dari 400.000 orang.

Namun demikian, Denni mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan apakah pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 11 akan menjadi pendaftaran yang terakhir pada tahun ini.

Sebab, sampai saat ini PMO belum mendapatkan arahan lebih jauh dari Komite Cipta Kerja.

Namun, Denni memastikan bahwa program Kartu Prakerja akan dilanjutkan pada tahun 2021.

Baca Juga: Penasaran Kartu Prakerja Gelombang 11 Kapan Sih Dibuka? Nih Intip Bocorannya Bro

"Jadi Kartu Prakerja akan dilanjutkan di 2021 sehingga bagi para sobat Prakerja yang telah memasukkan data dan yang nantinya belum lolos sebagai penerima tahun ini jangan berkecil hati karena bisa mengikuti batch selanjutnya, batch 1 di 2021," jelas Denni.

Sebelumnya, kepesertaan yang dicabut dari gelombang 1-10 berjumlah 382.868 orang.

Mereka semua yang telah dicabut status kepesertaannya otomatis akan dimasukkan ke blacklist PMO.

Akibatnya, mereka tidak bisa lagi mengikuti program Kartu Prakerja.

Source : Kompas.com
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular