Kisah Arrow Reflex, Knalpot Hedon Honda Vario Seharga Rp 7,5 Juta

Reyhan Firdaus,Yuka Samudera - Kamis, 5 November 2020 | 00:25 WIB
Yuka Samudera
Vario 125 pakai knalpot aftermarket untuk Honda SH150i, modal Rp 7,5 jutaan namun ada tapinya sob.

MOTOR Plus-online.com - Kisah Arrow Reflex, knalpot hedon Honda Vario seharga Rp 7,5 juta.

Ada bagian yang menarik, dari modifikasi Honda Vario 125 lama milik Agnes Pratama Alradi ini.

Yaitu knalpot Arrow Reflex, yang termasuk langka dipakai pengguna Honda Vario di Indonesia.

Rupanya knalpot hedon ini, kalau dilihat modelnya bukan buat Honda Vario 125.

Baca Juga: Honda Vario 125 Lama Dibikin Hedon, Biaya Modifikasi Tembus Rp 25 Juta

Baca Juga: Modifikasi Honda Vario Matic Ride Indo, Ada Yang Habis Rp 35 Juta!

"Iya, knalpot ini aslinya untuk Honda SH125i atau SH150i," buka Agnes.

Honda SH150i, merupakan skuter gambot yang laris di Eropa dan Vietnam.

Basis mesinnya sama-sama eSP, yang dipakai Honda Vario, PCX sampai ADV150.

Tapi tidak lantas bisa plug & play dipakai Honda Vario 125, karena perbedaan silindernya.

Baca Juga: Wow! Motor Baru Saudara Honda Vario 125 Resmi Meluncur, Fitur Lebih Oke Harganya Cuma Segini

Mesin eSP yang dipakai Honda SH150i, lebih mirip PCX 150 dibanding Vario 125.

"Nah karena saya kan pake blok head PCX cbu Vietnam, jadi langsung plug n play sama header knalpotnya," tukas Agnes.

Desain silencernya sendiri cenderung elegan, karena bentuknya silinder panjang dengan material stainless steel.

"Bentuk dari Arrow Reflex ini simpel namun terlihat padat banget, di bagian silincernya tidak  banyak aksen-aksen tekukan seperti knalpot aftermarket lain," ujarnya.

Baca Juga: Selain Honda PCX 150, Ternyata Motor Ini Juga Pernah Jadi Mas Kawin dan Seserahan

Yuka Samudera
Vario 125 pakai knalpot aftermarket untuk Honda SH150i, modal Rp 7,5 jutaan namun ada tapinya sob.

Dengan bentuk silencer panjang, suaranya cenderung adem bahkan mirip knalpot standar.

"Putaran bawah ngebas adem, di putaran atas suaranya malah halus kaya pakai knalpot standar aja, itu kondisi DB killer dilepas lho," ujar Agnes.

Dalam mencari knalpot ini, Agnes lumayan pusing mencarinya karena memang jarang penjualnya

"Saya mendapat knalpot ini di Sphinx Motorsport, waktu itu harga jualnya di angka Rp 7,5 jutaan. Full system tinggal pasang, sudah berikut breket knalpot ke arm-nya," tukasnya.

Baca Juga: Baca Juga: Kenalin Nih Matic Ride Indo, Inspirasi Modifikasi Honda Vario Elegan

Di Vietnam sendiri, knalpot model begini laris karena bentuknya yang tidak neko-neko namun mewah.

"Selain Arrow Reflex, pengguna matic disana juga doyan Leovince 4Road yang bentuknya mirip," ingat Agnes.

Agnes sendiri tergabung dengan Matic Ride Indo, yang dikenal akan modifikasi Honda Vario dan motor matic lain yang rapih.

Penasaran seperti apa ubahannya, lengkapnya brother bisa tonton videonya DISINI.

Source : GridOto.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular