MOTOR Plus-online.com - Knalpot Proliner lebarkan sayap, kini merambah di ajang balap garuk tanah dengan hadir di Jabar Open MX-GTX Part 2 Merebutkan Piala Menpora dan Bupati Subang.
Di dunia balap aspal seperti road race maupun drag bike, knalpot dengan brand Proliner sudah tidak asing lagi.
Belakangan ini di Indonesia sedang booming hobi balap garuk tanah, baik itu grasstrack maupun motocross yang hampir setiap minggu digelar.
Apa lagi sekarang banyak tim balap yang awalnya bermain di balap road race, mulai tertarik untuk mencoba balap garuk tanah.
Belum lama ini Proliner sendiri sudah meluncurkan knalpot khusus buat tampilan supermoto yang identik dengan motor trail konsep perkotaan dengan dikasih nama produk Proliner XR1-SS.
Baca Juga: Pilihan Knalpot Kawasaki Ninja ZX-25R Merek Lokal, Simak Videonya
Baca Juga: Mencetak Juara dan Diakui Tim Balap Sangat Memuaskan, Ini Profil Kru Riset Knalpot Proliner
Proliner XR1-SS juga sudah memproduksi khusus buat kompetisi baik yang untuk mesin standar maupun yang sudah di bore up.
Knalpot ini, sudah di uji coba dalam kompetisi beberapa pekan yang lalu di Sirkuit Bukit Nyomot, Subang, Jabar, dalam event Jabar Open MX-GTX Part 2 Merebutkan Piala Menpora Dan Bupati Subang.
Hasilnya diluar dugaan, di kelas Trail 4L Modif Open, M Zulmi dengan Honda CRF 150L miliknya yang dipersenjatai knalpot Proliner XR1 SS-mampu merebut podium ke-2.
Ini merupakan prestasi yang tak ternilai harganya buat Proliner, karena untuk dunia balap garuk tanah ini boleh dibilang Proliner masih pendatang baru.
Untuk mesin Honda CRF 150L milik M Zulmi ini hasil olahan dari engine builder Suhartanto yang akrab di panggil Kupret.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR