Blak-blakan, Valentino Rossi Beberkan Alasan Suzuki Tampil Superior di MotoGP 2020

Erwan Hartawan - Kamis, 12 November 2020 | 19:00 WIB
Twitter/Box Official VR46
Valentino Rossi beberkan alasan Suzuki bisa Superior di MotoGP 2020

MOTOR Plus-Online.com - Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Valentino Rossi membeberkan alasan tim Suzuki tampil superior di MotoGP 2020.

Saat ini Suzuki mampu membuat kedua pembalapnya Joan Mir dan Alex Rins berada di tiga besar klasemen MotoGP 2020.

Hal tersebut tentu menjadi sorotan pembalap senior Valentino Rossi.

Menurutnya Suzuki dapat superior karena bos tim Suzuki, Davide Brivio bisa menggabungkan pabrikan Jepang dengan tim balap MotoGP yang berbasis di dekat Milan adalah alasan musim 2020 yang luar biasa.

Baca Juga: Jelang MotoGP Valencia 2020, Fabio Quartararo Yakin Bisa Salip Joan Mir di Puncak Klasemen

Baca Juga: MP1 Indonesia Racing Kolab Bareng Gresini Racing Bikin Tim Indonesia Di Ajang MotoGP 2021

Bahkan Suzuki sedikit lagi dapat mengantarkan Joan Mir keluar menjadi Juara MotoGP 2020.

Pabrikan Jepang ini tercatat memimpin klasemen konstruktor dengan raihan 188 poin di atas Ducati dan Yamaha.

Suzuki telah memenangkan dua balapan pada  2020 dan meraup sembilan podium lainnya, sementara banyak pebalap menyebut GSX-RR sebagai motor MotoGP yang sempurna.

"Bagi saya, Suzuki bekerja sangat baik karena Brivio membuat pekerjaan yang luar biasa," kata Rossi dikutip dari GPOne.

Source : GPOne.com
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular