"Aktivitas ini merupakan support Yamaha kepada UMKM yang ada di area Madiun-Kediri," terang Area Marketing Development, DDS Madiun-Kediri, Tri Anggoro.
"Diharapkan pelatihan UMKM ini dapat membantu peserta untuk dapat memasarkan produknya secara luas," lanjutnya.
Selain pelatihan dan perkenalan motor baru, Yamaha Kediri juga memberikan program khusus.
"Selain itu dari Yamaha sendiri juga memberikan program khusus yakni DP sebesar 300 ribu untuk pembelian unit Lexi," tambahnya.
Baca Juga: Wuih! Replika Motor Balap Yamaha R1 Pirovano Edition Dilelang, Laku Seharga Belasan Yamaha NMAX
Salah satu peserta workshop UMKM pun berharap pelatihan ini dapat terus berlangsung.
"Program workshop ini diharapkan dapat terus berlangsung untuk membantu UMKM di daerah agar kita bisa senantiasa berkembang dan menjadi besar," kata Rudi.
"Kedepannya para pelaku UMKM ini juga perlu diberi wadah untuk menjalankan aktivitasnya," sambungnya.
"Sehingga dapat lebih mudah dalam memasarkan produk," tutur Rudi.
Source | : | Yamaha DDS Madiun-Kediri |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR