MOTOR Plus-online.com - Ini daftar tim balap MotoGP, Moto2, Moto3 tahun 2021, kok enggak ada tim Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI)?
Dorna Sports selaku penyelenggara gelaran MotoGP resmi merilis provisional entry list alias daftar peserta sementara untuk kejuaraan musim 2021.
Provisional entry lists kelas MotoGP, Moto2, dan juga Moto3 ini diumumkan pada Senin (23/11/2020).
Dari data yang telah dirilis tersebut, nama tim Moto2 asal Indonesia, Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) belum ada.
MRTI sendiri disebut-sebut akan turun di kelas Moto2 pada tahun 2021 bersama pembalapnya Dimas Ekky Pratama, dan satu pembalap dari luar negeri.
Baca Juga: Sedih MotoGP 2020 Kelar, 3 Pembalap Ini Gak Akan Tampil di MotoGP 2021
Baca Juga: Kenapa Nih Murid Valentino Rossi Tolak Bergabung ke Aprilia Untuk MotoGP 2021
Namun, MRTI belum masuk ke dalam provisional entry list yang telah dirilis oleh MotoGP.
Dalam provisional entry list yang dirilis, terdapat 30 pembalap dengan 15 tim yang akan bertarung di kelas Moto2.
Moto2 musim 2021 akan kedatangan delapan pembalap rookie alias debutan.
Diantaranya, Cameron Beaubier, Yari Montella, Albert Arenas, Celestino Vietti, Tony Arbolino, Raul Fernandez, Ai Ogura, serta Barry Baltus.
Sementara Andi Farid Izdihar, atau biasa disapa Andi Gilang tahun depan akan berlaga di kelas Moto3.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR