MOTOR Plus-Online.com - Wuih Suzuki menggelar test ride untuk produk terbarunya Nex Crossover bareng wartawan.
Test ride Suzuki kali ini digelar di Sentul, Bogor Jawa Barat pada Rabu (2/12/2020).
Sesi test ride kali ini dikhususkan bagi rekan-rekan media otomotif Indonesia.
Kali ini, sesi test ride Nex Crossover menjajal jalanan yang beragam.
Baca Juga: Diam-diam Launching Suzuki Nex Crossover, Kok Lebih Mahal daripada Honda BeAT Street?
Baca Juga: Keren Nih! Suzuki Kasih Warna dan Livery Baru Buat Nex II, Segini Harga Terbarunya
Dengan jarak tempuh sekitar 6 km, para peserta test ride diajak merasakan aspal sampai jalanan yang bebatuan.
Menurut Department Head of Sales & Marketing 2W SIS, Yohan Yahya test ride ini digelar untuk mendengar apa aja masukan dari para wartawan yang melakukan test.
"Semua masukan soal motor ini bakal kami dengan dan kami tampung," kata Yohan dalam acara tersebut.
Yohan juga menjelaskan Nex Cross memang dibuat untuk anak-anak muda yang gemar motor semi cross.
"Ini memang segmennya anak muda walau gak menutup kemungkinan yang tua juga pakai, ini buat yang suka cross meski cuma semi aja," lanjut Yohan.
Perlu diketahui Suzuki Nex Crossover memang baru saja diluncukan pertengah November 2020 kemarin.
Suzuki Nex Crossover menggunakan setang model naked.
Tak lupa juga dilengkapi digital instrument cluster.
Baca Juga: Cuma Bayar Rp 1,6 Juta Bisa Bawa Pulang Suzuki Nex II Cross yang Dibanderol Rp 15.450.000
Di dalam layarnya, pengendara dapat membaca kecepatan, jarak tempuh, kapasitas bahan bakar, voltase baterai, indikator sistem FI, indikator lampu, serta petunjuk waktu.
Saat ini, Suzuki Nex Crossover masih memakai mesin Nex II yaitu SEP (Suzuki Eco Performance) 115cc, 1-cylinder, SOHC (Single Over Head Camshaft) dan teknologi FI (Fuel Injection).
Suzuki Nex Crossover sendiri hadir dalam 2 pilihan warna yakni stronger red-titan black dan solid black.
Desain stripping baru dan penggunaan warna merah pada brake caliper dan rear spring memberikan aksen unik dan dinamis.
Baca Juga: Penjualan Suzuki Tumbuh di Tahun 2019, Ini Motor Yang Paling Laris
PT SIS sendiri membanderol Suzuki Nex Crossover ini Rp 17.990.000 (on the road Jakarta).
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR