Ada Fitur Baru Google Maps Mirip Media Sosial, Touring Bikers Makin Asyik Nih

Ardhana Adwitiya - Minggu, 6 Desember 2020 | 22:15 WIB
Nextren.grid.id
Ilustrasi pemotor pakai aplikasi Google Maps. Ada fitur baru di Google Maps mirip media sosial, jalan-jalan bikers pasti tambah seru

MOTOR Plus-online.com - Ada fitur baru di Google Maps mirip media sosial, jalan-jalan bikers bakal makin asyik nih.

Buat bikers yang suka jalan-jalan ke tempat baru, pasti sering lihat aplikasi Google Maps di smartphone.

Ada kabar bagus nih buat bikers, soalnya Google Maps punya fitur baru yang mirip media sosial.

Startup asal Mountain View, California, Amerika Serikat tersebut menghadirkan fitur bernama "Community Feed" yang fungsinya mirip dengan media sosial.

Baca Juga: Mantap Nih! Bikers Dijamin Tambah Aman, Google Maps Kini Ada Informasi Persebaran Covid-19

Baca Juga: Banyak Kasus Motor Nyasar Sampai Masuk Jalan Tol, Ternyata GPS Biang Keroknya

Community Feed memungkinkan brother mengikuti (follow) para pemilik bisnis, serta pengulas (reviewer) restoran atau tempat yang berkontribusi di platform Maps.

Tak cuma itu, brother juga bisa melihat dan menyukai (like) sederet unggahan atau beragam foto terbaru dari orang yang mereka ikuti dalam satu tampilan dengan hanya mengusap layar.

Unggahan yang ditampilkan di Community Feed bisa berupa ulasan sebuah tempat, promo dari pemilik bisnis, menu baru dari sebuah restoran, toko terdekat yang baru buka, dan lain sebagainya.

Menurut Google, berbagai posting ini bakal disesuaikan dengan minat dan ketertarikan user, sehingga akan tetap relevan.

Google
Tampilan Communitiy Feed di dalam Google Maps

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular