Honda Activa 6G 2021 20Th Anniversary Edition, Mesinnya Mirip BeAT Nih

Yuka Samudera - Selasa, 8 Desember 2020 | 13:00 WIB
www.2banh.vn
Honda Activa 6G 2021 20Th Anniversary Edition, mesinnya mirip Honda BeAT nih!

MOTOR Plus-Online.com - Honda Activa 6G 2021 20Th Anniversary Edition, mesinnya mirip Honda BeAT, tampilannya elegan banget!

Buat brother yang belum tahu, Honda Activa dijual di pasar India sejak tahun 2001 dan sudah mengalami perubahan hingga 6 generasi.

Honda Activa 6G punya mesin yang mirip Honda BeAT di tanah air loh!

Mesin Honda Activa 6G ini berkapasitas 110cc eSP, tenaganya 7,8 dk dengan torsi maksimal 8,8 Nm.

Baca Juga: Honda Activa 6G Resmi Diluncurkan, Tampang Futuristik Intip Spesifikasi Lengkapnya

Baca Juga: Honda BeAT Cocok Buat Musim Hujan Mesin 656 Cc, Ini Kehebatan Lainnya

www.2banh.vn
Honda Activa 6G 2021 20Th Anniversary Edition, mesinnya mirip Honda BeAT nih!

Bersamaan dengan 20 tahun motor ini diluncurkan, Honda meluncurkan versi Anniversary Edition.

Ubahannya terlihat di tampilannya, pakai warna bodi coklat Matte Mature Brown, kelihatan misterius dan menggoda namun tetap elegan bro!

Plus tambahan aksen detail berwarna emas di beberapa bodi bikin makin kental nuansa limited editon-nya.

www.2banh.vn
Tampilan bodi Honda Activa 6G 20Th Anniversary Edition berwarna Matte Mature Brown plus aksen emas.

Keunikan di Honda Activa 6G 2021 ini ada di posisi tutup bensinya, ada di belakang pas banget diatas stoplamp.

Wah enggak perlu turun dari motor nih bro ketika mampir ke pom bensin!

Selain warna bodi yang berubah, tidak ada perubahan berarti dari versi sebelumnya nih.

www.2banh.vn
Tutup bensin ada di bagian belakang, enggak musti turun kalau isi bensin.

Pengereman depan dan belakang masih menggunakan rem tromol, bakalan kurang 'gigit' nih ketika ngerem.

Suspensi depan masih teleskopik biasa, plus sokbreker kembar di bagian belakang.

www.2banh.vn
Suspensi teleskopik dan masih pakai rem tromol.

Honda Activa 6G 2021 20Th Anniversary Edition ini dijual di India senilai 66.816 INR.

Kalau dirupiahkan setara Rp 12 jutaan nih bro!

Source : 2banh.vn
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular