MOTOR Plus-online.com - Fakta unik bule nyeburin motor Honda C70 ke laut Bali, apakah custom sendiri?
Honda C70 jadi motor bebek ikonik dan kini kembali diincar bikers Tanah Air.
Tapi akhir-akhir ini, warganet digegerkan dengan video bule sengaja menyeburkan Honda C70 ke laut.
Tentu banyak bikers yang menyayangkan aksi tersebut.
Baca Juga: Viral Bule Nyeburin Motor ke Laut Bikin Bikers Honda C70 Bali Geram
Baca Juga: Kolektor Dijamin Ngiler, Restorasi Honda C70 Karatan Mangkrak 42 Tahun Dibikin Kinclong Lagi
Selain sayang sama Honda C70 yang nyebur ke laut, bule yang mengendarai juga dikecam keras netizen karena mencemari lingkungan laut.
Aksi menyeburkan Honda C70 ke laut dilakukan bule yang merupakan blogger ternama asal Rusia, Sergey Kosenko.
Lokasi kejadian di Dermaga Tanah Ampo, Karangasem, Bali.
Tapi tahu enggak bro, ternyata ada fakta unik dari Honda C70 yang diceburkan Sergey Kosenko loh.
Baca Juga: Mau Restorasi, Cari Sparepart atau Beli Motor Klasik, Bisa Langsung Kesini Borr
Banyak yang mengatakan kalau motor Honda C70 yang diceburkan Sergey Kosenko adalah motor sewaan.
Sayangnya belum jelas motor Honda C70 siapa yang diceburkan Sergey Kosenko ke laut itu.
Menurut Komang Gede Danna Wijana selaku anggota Bebek Lingsir, jarang ada rental motor di Bali yang menyewakan Honda C70.
"Jarang yang khusus menyewakan C70, kalau buat pemotretan bisa," ujar Danna saat dihubungi MOTOR Plus online, Senin (14/12/2020).
Baca Juga: Cara Ampuh Bikin Motor Restorasi Jadi Investasi, Honda C50 Ditawar Segini!
Selain itu, Danna menambahkan motor Honda C70 yang diceburkan ke laut bukanlah orisinil tapi hasil custom.
"Itu Honda C70 yang dibuat dari Honda Astrea Grand, jadi bukan ori Honda c70 tapi custom," tambah Danna.
Danna menjelaskan, perbedaan mencolok ada di bagian sok depan, mesin dan body.
Hal yang sama juga dikatakan Jack Jaya, koordinator Paguyuban C70 Bali dari Honda Classic Denpasar.
Baca Juga: Motor Apa Sih yang Cocok Buat Kolektor Pemula? Ini Dia Jawabannya
"Kebanyakan bule sudah bisa custom sendiri di bengkel-bengkel," kata Jack.
"Di daerah Canggu bule banyak yang custom sendiri," sambungnya.
"Jadi C70 model gitu banyak beredar, kecuali yang tahun lama pasti sewa," jelasnya.
"kebetulan saya di paguyuban kemaren sudah sempet tanya di grup tapi tidak ada yang tahu motor siapa itu," tambah lagi Jack.
Lihat postingan ini di Instagram
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR