MOTOR Plus-online.com - Resmi meluncur motor listrik baru United T-1800, lihat kuy video detailnya.
Sebelumnya, tim MOTOR Plus-online sudah menjelaskan keunggulan dan detail dari motor listrik United.
Walau banyak pabrikan merilis motor baru dengan mesin konvensional, United pede merilis motor listrik terbarunya.
Motor listrik bernama United T-1800 dirilis pada hari Sabtu (12/12/2020) kemarin.
Baca Juga: Wow Motor Listrik United Cuma Rp 27 Juta, Bisa Keluar Suara Motor Balap, Ini Kecanggihan Lainnya
Baca Juga: Wuih, Motor Listrik United Resmi Dijual, Cicilannya Cuma Segini Bro
Secara fisik, motor listrik baru ini punya desain yang oke punya.
Selain desain, fitur yang tersedia juga mantul bro.
Mulai dari lampu full LED, alarm untuk keamanan, dan panel indikator digital.
Ditambah fitur mundur dengan perlahan, jadi enggak ribet saat mau masuk atau keluar dari parkiran motor.
Baca Juga: Asyik, Garansi Motor Listrik United T-1800 Banyak, Apa Aja Tuh?
United T-1800 punya motor listrik 1800 watt yang diklaim mampu melesat sampai 60 km/jam.
Berkat baterai 60V28Ah, United T-1800 bisa jalan sejauh 60 kilometer.
Motor listrik ini dijual dengan harga Rp 27 jutaan OTR Jakarta.
Meski sudah dijelaskan, kayaknya kurang kalau enggak lihat penampakannya ya bro.
Baca Juga: Motor Listrik United Resmi Meluncur, Spek dan Harganya Bikin Penasaran
Biar lihat penampakan dan penjelasan detail secara singkat, brother bisa lihat video berikut ini.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR