MOTOR Plus-Online.com - Moto Guzzi V7 III Stone terlihat lebih kekar berkat warna bodi makin hitam.
PT. Piaggio Indonesia resmi meluncurkan Moto Guzzi V7 di Indonesia dalam dua versi.
Salah satunya adalah Moto Guzzi V7 III Stone ini yang tetap berciri khas versi Stone.
Moto Guzzi V7 III Stone hadir dengan sejumlah upgrade yang pastinya membuat motor ini makin berkarakter.
Baca Juga: Moto Guzzi V7 III Resmi Rilis di Indonesia, Ada 2 Model Segini Harganya
Baca Juga: Tribute 10 Tahun Moto Guzzi V7 III Racer dan Stone S di EICMA, Usung Konsep Classic Sport Bike
Moto Guzzi V7 III Stone tetap menonjkol karena kesederhanaan dan mesin V7, motor ini menjadi motor yang bakal mudah untuk dikustomisasi.
Cocok buat brother yang doyan custom sesuai keinginan nih!
Seluruh bodinya sekarang dilebur warna Matte Black yang terkesan kekar, bikin tampilan bodi ini makin terasa warna hitamnya.
Khususnya di bagian muffler, cover headlamp, dan juga cover lampu sein.
Masih dengan emblem logo elang khas Moto Guzzi yang menempel di tangki dengan polesan warna yang mengkilap.
Tangkinya sendiri mampu mengakomodir bahan bakar sebesar 21 liter nih brother.
Sepatbor depan juga terlihat lebih pendek dari versi sebelumnya, dan tentunya juga berwarna hitam, laki banget!
Ergonomi berkendara di motor ini telah diperbaharui dengan triangulasi yang optimal.
Mesinnya menggunakan Transversal 90° V-Twin 744cc 2 Valve per silinder 6 percepatan.
Tenaga maksimum yang dikeluarkan 52 DK di 6200 rpm, serta torsi maksimum 60 Nm di 4900 rpm.
Mesin V-Twin ini memiliki sistem pelumasan baru, piston baru, dan kepala silinder baru untuk konsumsi bahan bakar yang lebih baik.
Dilengkapi dengan Moto Guzzi Traction Control dengan 2 mode berbeda, pertama untuk di medan basah atau licin, kedua untuk berkendara sport.
Suspensi depan masih menggunakan teleskopi 40mm, sedangkan belakang double shock dengan settingan preload terpasang di Swing Arm Twin sided.
Kaki-kakinya juga lumayan kekar, pelek depan ring 18 dengan ban berprofil 100/90, belakang ring 17 dengan ban 130/80.
Remnya juga mumpuni dengan kaliper Brembo 4P di depan ditemani cakram berdiameter 320 mm.
Sedangkan belakang menggunakan kaliper 2P plus cakram 260 mm.
Sudah disematkan teknologi rem ABS agar keamanan juga menjadi poin penting ketika berkendara.
Moto Guzzi V7 III Stone ini dijual di Indonesia dengan harga Rp 475.000.000 OTR Jakarta.
Cocok nih buat brother yang suka motor gede bertampang klasik plus berdarah Italia!
Source | : | PT Piaggio Indonesia |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR