Lalu apakah informasi pada poster itu benar?
Penjelasan PLN Vice President Public Relations PT PLN (Persero) Arsyadani G. Akmalaputri mengatakan, program pemberian stimulus Covid-19 kepada pelanggan daya 450 VA dan 900 VA bersubsidi adalah program pemerintah.
Program tersebut diberikan untuk meringankan beban masyarakat yang tidak mampu dan rentan dalam menghadapi masa pandemi Covid-19.
Bagi pelanggan rumah tangga, stimulus tersebut telah diberikan sejak April 2020 serta pelanggan bisnis dan industri kecil sejak Mei 2020.
"Sementara pemerintah telah menetapkan stimulus tersebut diberikan hingga Desember 2020," kata Arsyadani saat dihubungi Kompas.com, Rabu (16/12/2020).
Golongan pelanggan
Berikut ini daftar golongan pelanggan yang mendapatkan keringanan dan durasi waktunya:
1. Rumah Tangga 450 VA Pembebasan tagihan/ Token Gratis sampai dengan Desember 2020
2. Rumah Tangga 900 VA Bersubsidi Diskon 50 persen tagihan/token listrik sampai dengan Desember 2020
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR