MOTOR Plus-Online.com - Honda CB500X 2021 kena update warna bodi di Malaysia, ada 3 warna baru.
Boon Siew Honda telah mengupdate motor adventure-tourernya yaitu Honda CB500X untuk tahun 2021 mendatang.
Meski tidak mengalami upgrade di sektor mesin atau fitur, namun Honda CB500X tampil dengan 3 warna baru.
Warna tersebut antara lain ada Matte Gunpowder Black Metallic, Grand Prix Red and Pearl Metalloid White.
Baca Juga: Honda CB500X 2021 Resmi Meluncur di Malaysia, Ada Tiga Pilihan Warna
Baca Juga: Memakan Waktu 2 Tahun, Bule Ini Turing Sendirian Pakai Honda CB500X dari Inggris Sampai Indonesia
Meski terdapat 2 warna yang mirip dengan dijual di Indonesia yaitu Matte Gunpowder Black Metallic dan Grand Prix Red, ternyata ada perbedaannya.
Perbedaan tersebut ada di bagian subframenya, di versi Malaysia ini sudah dilebur dengan cat warna merah ala Honda CRF1000L Africa Twin.
Ada lagi perbedaan lain yang brother bisa temukan jika melihat dengan teliti, khususnya di versi warna Matte Gunpowder Black Metallic.
Di versi Indonesia, aksen grafis stripping di area tengah mulai dari fairing hingga ke tangki berwarna hitam dan abu-abu.
Baca Juga: Video Pembuatan Honda CB500 dari 18 Roll Plastik
Sedangkan di versi Malaysia berubah menjadi warna merah dengan aksen tulisan '500X' berkelir putih yang lebih terlihat.
Tentunya perbedaan terakhir tidak adanya versi warna Pearl Metalloid White untuk pasar Indonesia, mungkin saja bakal menyusul masuk ke Indonesia.
Untuk spesifikasi mesinnya masih sama, ditenagai oleh mesin 2 silinder 471cc, DOHC, dan berpendingin cairan.
Mesin ini menghasilkan tenaga 49,75 hp pada 8.500 rpm dan torsi 44,7 Nm pada 7.000 rpm.
Baca Juga: Keren, Grab Indonesia Raih Penghargaan di GridOto Award 2020
Ditambah 6 percepatan dengan power assist and slipper clutch.
Menggunakan roda dengan lingkar 19 inch di depan dan 17 inch bagian belakang, dengan ban masing-masing 110/80 dan 160/60.
Sistem rem depan pakai cakram tunggal 310 mm sedangkan bagian belakang berukuran cakram 240 mm, plus dual channel ABS sebagai standar.
Suspensinya pakai garpu teleskopik 41 mm yang dapat disetel, belakangnya pakai monosok Prolink dengan penyesuaian preload 5 langkah.
Baca Juga: Murah Banget, Rp 3 Jutaan Bisa Dapat Motor Sport dan Matic Bekas
Honda CB500X 2021 ini dijual di Malaysia dengan harga RM 36,099 atau sekitar Rp 126 jutaan.
Wah lebih murah dari harga jual Honda CB500X di Indonesia yang tembus Rp 180 jutaan nih brother!
Source | : | 2banh.vn,Paultan.org |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR