MOTOR Plus-online.com - Rahasia oli baru Wealthy Vigorous, dites bolak-balik Bekasi-Aceh lancar jaya bro.
Untuk mencari tahu kehebatan oli mesin motor Wealthy Vigorous, digelar touring Bekasi-Aceh-Bekasi.
Tim touring Wealthy yang berasal dari komunitas Max Owner Bekasi (MOB) menempuh perjalanan menempuh jarak 5.000 km lebih.
Tim yang terdiri dari 2 Yamaha NMAX dan 2 Yamaha XMAX menguji kemampuan oli Wealthy Vigorous SAE 10W40 JASO MA2.
Baca Juga: Oli Baru Wealthy Cocok Buat Yamaha NMAX, Touring Bekasi-Aceh Gas Terus
Baca Juga: Federal Oil Perpanjang Kontrak Dengan Gresini Racing Untuk Moto2 2021
Berangkat tanggal 27 November 2020, rombongan kembali lagi ke Bekasi tanggal 16 Desember.
Total 19 hari dalam perjalanan dan menempuh jarak hingga 5.797 km.
Kebanyakan oli mesin disarankan untuk dipakai sekitar 4.000 kilometer sebelum dilakukan penggantian.
Dengan formulasi fully synthetic dan kandungan additif didalamnya, oli Wealthy diyakini tetap aman dipakai melebihi angka oli mesin kebanyakan.
Baca Juga: Ganti Oli Gratis dari Pertamina Uang Jajan Aman, Nih Cara Dapetinnya
“Jarak tempuh yang bisa diraih tergantung dari kualitasnya," ujar Arief Hidayat, CEO Wealthy Group, produsen oli mesin Wealthy Vigorous.
"Oli mesin berkualitas memiliki kandungan sintetik tinggi dan banyaknya jumlah additif di dalamnya,” sambungnya.
Sebagai informasi, oli mesin Wealthy Vigorous masuk dalam kategori Fully Synthetic dengan kandungan synthetic hingga 95 persen.
Selain itu, terdapat 7 macam additif yang berfungsi membersihkan dan mengurai kotoran di mesin.
Baca Juga: Keren, Wealthy Group Adakan Produk Knowledge Pertama Kali Untuk Komunitas
Ditambah memberikan perlindungan dari keausan dan karat, serta mencegah terjadinya oksidasi dan oli berbuih saat dipakai.
“Semakin tinggi kandungan mineral dan semakin sedikit additif yang digunakan, maka semakin rendah jarak tempuh yang bisa diraih oleh oli mesin tersebut,” jelasnya.
Menurut Arief, hasilnya di pasaran ada oli yang bisa dipakai lebih dari 4.000 km dan ada yang hanya bisa dipakai sekitar 2.000 km saja.
Dengan formulasi dan kandungan additif di dalamnya, oli mesin Wealthy Vigorous diklaim tetap aman dipakai hingga 5.000 km sebelum waktunya diganti.
Baca Juga: Asyik, Wealthy Siapkan Antifog Buat Visor Helm, Tidak Ngembun Saat Hujan
Rahasia lainnya umur panjang oli mesin Wealthy diklaim juga berkaitan dengan TBN (Total Base Number) dengan nilai tinggi yang dimiliki.
Hasilnya oli mesin mampu menghilangkan kontaminasi asam hasil pembakaran dan punya interval penggantian lebih panjang.
“Saat ini kami sedang melakukan pengetesan oli di motor dan dipakai turing, tercatat motor sudah tembus 6.500 km oli di mesin masih dalam kondisi baik,” tutup Arief.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Muhammad Farhan |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR