Parkir Gratis di Mini Market Kenapa Ada Tukang Parkirnya? Begini Kata YLKI

Erwan Hartawan - Selasa, 5 Januari 2021 | 18:25 WIB
Rudy Hansend
Ilustrasi Stiker Parkir Gratis di Alfamart tapi masih ada tukang parkir

Baca Juga: Gak Banyak Tau, Begini Kesepakatan Tukang Parkir dan Mini Market

Ketua Pengurus Harian YLKI, Tulus Abadi ikut menanggapi kejadian tersebut.

Menurutnya dibutuhkan konsistensi dari mini market tersebut.

"Mini marketnya harus konsisten, kalo gratis ya gratis kalo bayar ya bayar jadi tidak merugikan konsumen," katanya kepada MOTOR Plus-online, Selasa (5/1/2021).

Tulus juga menjelaskan, sebetulnya parkir gratis juga bisa menjadi ajang promosi buat mini market tersebut.

Baca Juga: Cepat Ganti SIM Lama ke Smart SIM Bisa Nyimpan Duit dan Belanja

Selain itu, Tulus juga menjelaskan kejadian ini hanya merupakan pelanggaran yang tidak konsisten dari pihak mini market.

"Terdapat pelanggaran janji saja yang telah dilakukan mini market, kalo dapat fasilitas gratis seharusnya konsumen tidak harus mengeluarkan uang untuk parkir," sambungnya.

Tulus juga menyarankan untuk konsumen yang keberatan soal parkir ini bisa diadukan ke pihak mini marketnya.

"Silahkan adukan ke pihak mini marketnya," terang Tulus.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular