Wuih Kembaran Yamaha XSR Bakal Meluncur, Mesinnya 500cc 2 Silinder Bro

Yuka Samudera - Rabu, 13 Januari 2021 | 13:15 WIB
Moto7.net
Brixton Crossfire 500 2021

MOTOR Plus-Onine.com - Wuih kembaran Yamaha XSR bakal segera meluncur, mesinnya 500cc 2 silinder!

Motor ini bernama Brixton Crossfire 500 dan 500X 2021 asal Malaysia brother.

Motor yang mengusung konsep retro modern ini hadir dengan dua model, yaitu retro (Crossfire 500) dan scrambler (Crossfire 500X).

Memang konsep retro modern masih digemari oleh para bikers hingga saat ini, apalagi seperti Yamaha XSR 155 yang dijual di tanah air.

Moto7.net
Brixton Crossfire 500X 2021

Baca Juga: Motor Listrik Horwin CR6 dan CR6 Pro, Usung Konsep Retro Modern

Baca Juga: Keren, Modifikasi Motor Yamaha XSR 155 Klasik Milik Budi Dalton

Brixton Crossfire ini pun juga enggak mau ketinggalan, mengusung tampilan klasik dengan dipadu teknologi modern yang kental.

Ciri khas desain Brixton yang menggunakan bahasa garis X terlihat di bagian bodi utamanya, khususnya di tangki kedua model ini.

Desain keseluruhan kedua Brixton Crossfire ini dirancang oleh tim desain asal Eropa, memadukan teknologi modern dengan gaya retro.

Moto7.net
Headlamp dari Brixton Crossfire 500

Kedua model ini menggunakan headlamp LED dengan lampu DRL yang melingkari lampu utama.

Baca Juga: Motor Baru Honda CBR150R 2021 Ada Fitur Baru, Versi Lama Bisa Pakai?

Lampu belakang alias stoplamp terlihat menyatu dengan rangka buritan, tampak makin sporty dipadu sepatbor yang panjang.

Jok kedua motor ini mencirikan banget khas motor retro modern dengan one piece bermotif garis horizontal.

Moto7.net
Bagian stoplamp Brixton Crossfire 500

Untuk kaki-kaki, keduanya sudah memakai suspensi upside down dari KYB yang bisa diatur.

Sedangkan suspensi belakang juga menggunakan KYB dengan settingan preload.

Baca Juga: Modifikasi Motor Yamaha XSR 155 Bergaya Scrambler Punya Irfan Bachdim

Baik Crossfire 500 maupun 500X kompak memakai pelek jari-jari dengan tapak lebar.

Perbedaannya di versi 500X, terlihat lebih memilih ban bertapak dual purpose, sesuai dengan konsep scrambler yang diusung.

Moto7.net
Bentuk tangki Brixton Crossfire 500

Rem di roda depan dan belakang dilengkapi dengan cakram besar bermerek J.Juan asal Spanyol, ukurannya 320mm di depan dan belakang 240mm.

Kalipernya pun disokong dari merk yang sama, dengan kaliper radial 4P di depan dan 1P di belakang.

Baik depan dan belakang dilengkapi dengan sistem pengereman anti-lock BOSCH 9.1 ABS untuk mengurangi penguncian yang disebabkan oleh kesalahan rem.

Spidometer motor ini semakin menunjukan identitas sebagai motor bertampang retro modern.

Moto7.net
Spidometer Brixton Crossfire 500

Desainnya bulat namun dengan instrumen digital dan dapat menampilkan kecepatan, jarak, waktu, jumlah bensin, dan suhu mesin.

Brixton Crossfire 500 dan 500X 2021 ini menggunakan mesin DOHC 486cc 2 silinder berpendingin cair.

Baca Juga: Modifikasi Yamaha XSR 700 Gaya Cafe Racer, Fairing Full dari Kayu

Mesin ini dikembangkan secara independen oleh Chongqing Gao Jin Industrial. 

Menghasilkan tenaga maksimal 47 DK pada 8.500 rpm, kedua model tersebut memiliki bobot kering 190 kg.

Moto7.net
Knalpot dan roda belakang Brixton Crossfire 500

Hingga sekarang, harga untuk Crossfire 500 dan Crossfire 500X 2021 belum diumumkan.

Namun diperkirakan banderol harganya mulai dari 7.031 USD atau sekitar Rp 99 jutaan.

Source : Moto7.net,2banh.vn
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular