MOTOR Plus-Online.com - Kecil tapi gahar, modifikasi motor Honda Monkey ini bergaya cafe racer.
Merasa kurang terlihat klasik dan galak, Alp, seorang pemilik Honda Monkey 125 terbaru ini menunjuk Bunker Custom Cycles asal Istanbul, Turki, untuk merombak motor ini.
Mert dan Can Uzer, dua orang di belakang Bunker Custom ini akhirnya menyanggupi permintaan Alp untuk memodifikasi Honda Monkey miliknya.
Uzer bersaudara menyesuaikan konsep modifikasi yang diusung dengan nilai historis yang diceritakan oleh Alp.
Baca Juga: Honda Monkey Makin Kece Berkat Modifikasi Bertabur Spare Part Mewah
Baca Juga: Honda Monkey Edisi Bobby Banana Meluncur, Desainnya Ganteng Maksimal
Akhirnya, konsep cafe racer yang simpel namun terlihat galak dipilih untuk motor mini ini.
Bagian tangki sengaja dilukis ilustrasi 'Gorilla' sebagai identitas motor ini.
Proses pengecatan tangki ini pun unik, hasil karya ini dilakukan oleh Flama Design House dengan menggunakan teknik hand-painting!
Lalu selanjutnya adalah menyesuaikan suspensi depan dengan lowering kit spesialis suspensi asal Taiwan yaitu Racingbros.
Pelek bawaan dilepas dan diganti dengan pelek jari-jari berukuran ring 12 dibalut ban yang gambot.
Beberapa modifikasi dilakukan pada hub atau tromol depan agar ABS tetap berfungsi.
Sokbreker belakang turut menggunakan suspensi dari Racingbros agar serasi dengan area depan.
Baca Juga: Bikin Melongo, Honda Monkey 125 Harganya Hampir Nyentuh Setengah Miliyar, Apa Menariknya?
Setangnya dipilih model clip-on keluaran Composimo ditemani spion bulat asli dari Puig.
Breket dudukan lampu depan diganti dengan breket berbahan tebal, ditambah lampu sein Kellerman Attos sebagai penanda ketika berbelok.
Buritan belakang terlihat memakai sepatbor alumunium pendek, dilengkapi stoplamp 'Prism' Dime City Cycle dan lampu sein dari Kellerman Attos.
Ternyata modifikasi di Honda Monkey ini tidak hanya sekadar tampilan luar dan penggunaan aksesoris berkelas saja brother.
Sektor mesin pun mendapat sentuhan agar performa motor mini ini semakin ciamik!
Bagian intake sengaja dibuat terbuka menggunakan pipa dari MNNTHBX plus filter udara DNA.
Ditambah dengan knalpot Cone Engineering yang dikombinasikan dengan header atau leher knalpot custom.
Untuk memaksimalkan sistem injeksi, unit Bazzaz EFI dipasang untuk menyetel mesin secara otomatis dengan kemampuan pemetaan sendiri.
Baca Juga: Sangar Banget, Modifikasi Honda Gorilla Cangkok Mesin Empat Silinder Honda CBR250R MC17
Dengan ubahan ini membuat Monkey memiliki tenaga yang cukup untuk mesin 125 cc brother!
Terakhir, tambahan jok custom dan tas samping berbahan kulit semakin menambah daya tarik di modifikasi Honda Monkey 125 ini.
Data Modifikasi
Motor: Honda Monkey 125
Konsep: Cafe Racer
Tangki: Hand-painting by Flama Design House
Lowering kit: Racingbros
Preload adjuster: Racingbros
Pelek: Jari-jari ring 12
Sokbreker belakang: Racingbros
Setang: Composimo
Spion: Puig
Lampu sein depan: Kellerman Attos
Stoplamp: Prism by Dime City Cycle
Lampu sein belakang: Kellerman Attos
Intake tube: MNNTHBX
Filter udara: DNA
Fuel injector: Bazzaz EFI
Knalpot: Cone Engineering
Jok: Custom leather
Sidebag: Custom leather
Source: BikeExif
Source | : | Bikeexif.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR