MOTOR Plus-online.com - Kalau bantuan Rp 300 ribu dari pemerintah cair, uang bensin bikers langsung aman nih.
Bahkan dengan uang Rp 300 ribu, uang bensin selama sebulan lebih bisa aman.
Karena kalau dibelikan bensin Pertamax yang harganya Rp 9.000 per liter, itu berarti brother akan mendapatkan 33,3 liter Pertamax.
Sementara konsumsi bensin motor matic 110 cc bisa tembus lebih dari 50 km per liternya.
Baca Juga: Bantuan Rp 300 Ribu Setiap Bulan Disalurkan Cek Namamu dari HP Apakah Termasuk Penerima
Baca Juga: Siapkan KK dan KTP Bantuan Rp 300 Ribu Tiap Bulan, Bisa Buat Ganti Oli
Dengan jarak rata-rata 30-40 km sehari, brother gak perlu mikirin uang bensin selama sebulan, lumayan irit nih!
Sebelumnya harus diketahui dulu, uang tersebut adalah program Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia (RI).
Program ini diberikan untuk membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Cara Cek Penerima Bansos Rp 300 Ribu
Baca Juga: Driver Ojol Gak Dapat BST Rp 300 Ribu, GARDA Indonesia Bilang Begini
1. Buka laman dtks.kemensos.go.id.
2. Pilih ID Kepesertaan yang diinginkan.
3. Masukkan Nomor Kepesertaan dari ID yang dipilih, bila menggunakan NIK maka masukkan nomor NIK.
4. Masukkan Nama sesuai ID yang dipilih.
Baca Juga: Pengen Dapat Bantuan PKH Sampai Rp 3 Juta Cukup Siapkan KTP dan KK
5. Masukkan dua kata yang tertera dalam kotak boks captcha Klik 'Cari'.
6. Setelah itu, pada layar akan muncul keterangan nomor ID yang diinput, apakah ID tersebut terdaftar atau tidak di DTKS.
Sasaran BST
- Keluarga anggota PKH yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.
- Keluarga penerima manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) yang belum menerima bansos.
Baca Juga: Mau Bantuan Pemerintah Rp 2,4 Juta Cek Dari HP Namamu Apa Termasuk Penerima
Dikutip dari Kompas.com, program BST ini akan berjalan dari Januari hingga April 2021.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah resmi menyalurkan Bansos 2021 pada 4 Januari 2021.
Ada tiga jenis bansos yang diluncurkan ke 34 provinsi, yakni program keluarga harapan (PKH), program sembako, dan bantuan sosial tunai (BST).
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cara Cek Penerima Bansos Tunai Rp 300 Ribu, LOGIN dtks.kemensos.go.id & Simak Cara Mencairkannya
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR